Tahun 2023 akan segera berakhir, banyak suka dan duka dari kehidupan setiap orang, setiap kelompok, ataupun itu.
Tahun 2024 akan menjadi tahun yang akan menggantikan posisi 2023 yang telah mengisi suka dan duka dari kehidupan setiap individu ataupun kelompok.
Penulis telah ebrgabung dengan Kompasiana pada bulan Agustus 2023, tetapi mulai menulis secara produktif bulan September 2023. Sejujurnya, saya menyesal tidak mencoba menulis di Kompasiana di tahun-tahun sebelumnya, misalnya tahun 2021 ataupun 2022.
Saat ini, penulis hanya terfokus pada penulisan untuk meningkatkan kemampuan dalam penulisan guna untuk mengisi waktu luang sambil mencari pekerjaan tetap yang segera didapatkan melalui lamaran-lamaran pekerjaan yang sulit didapatkan karena banyak pesaing kuat yang juga inginkan seperti saya inginkan tersebut.
Sepanjang menulis di Kompasiana, saya sudah menciptakan 205 artikel yang terpublikasi dan 107 artikel tercatat artikel pilihan dari pihak Kompasiana.
Sejauh pada tahun 2023 ini, saya sudah menciptakan 58.902 pembaca, dan artikel pilihan yang terpopuler dengan berjudul "AI Bing Image Creator Ternyata Bisa Ditulis Pakai Bahasa Indonesia!"
Tujuan dari artikel tersebut, untuk memberikan tips cara menggunakan web dari Bing Image Creator dari Windows yang merupakan AI Creator Image yang menunjukkan hasil yang baik bagi para desainer awam atau tidak paham sama sekali dengan teknik desain grafis. Tema yang digunakan adalah konsep dukungan terhadap Timnas Indonesia di seluruh kalangan usia untuk mendukung penuh perjuangan Timnas Indonesia di sepak bola.
Sejauh ini sudah mendapatkan 3939 pembaca pada artikel tersebut dengan 9 rating, dan 1 komentar.
Karena penulis suka olahraga, terutama olahraga sepak bola. Penulis sangat tertarik membahas highlight pertandingan, soft news, hard news, dan bursa transfer yang menjadi penulisan favorit penulis. Selain itu, penulis juga tertarik membahas highlight balapan dan juga berita-berita penting dari MotoGP.
Walaupun menurut penulis, mendapatkan pembaca atau ketertarikan cukup sulit, penulis tetap bangga dengan apa yang didapatkan dan juga tetap semangat dalam penulisan dalam rubrik olahraga.
Terakhir, penulis juga berterima kasih kepada Kompasiana yang telah memberikan wadah untuk penulis untuk membagikan ilmu menyebarkan informasi, dan juga memberikan kesempatan untuk mendapatkan perhatian dari orang lain.
Saat ini, saya dim peringkat 100 ke atas, dan saya ingin ucapkan selamat kepada peringkat keatas ataupun 10 besar penulis yang mendapatkan pembaca terbanyak, yang saya tidak bisa sebutkan semuanya.
Terima juga kepada kompasianer lain yang juga mendukung saya dalam memberikan rating dan komentar dalam artikel yang saya publikasikan. Itu merupakan tanda semangat saya dalam menulis di Kompasiana.
Akhir kata, untuk Kompasiana saya banyak ucapkan terima kasih telah memberikan kesempatan saya dalam menulis pada tahun 2023. Walaupun pernah kedapatan pelanggaran dalam penulisan, dan itu merupakan perhatian besar untuk saya berhati-hati dalam menulis.
Saya Fransiskus Stefanus, pamit dari Kompasiana pada tahun 2023 yang indah ini. Semoga pada tahun baru yakni 2024 akan menjadi tahun terbaik untuk saya ke depannnya, Kompasiana, dan juga para Kompasianer lainnya agar lebih bersemangat dalam menulis artikel sesuai karya dan imajinasi kalian masing-masing.
See you again... Kompasiana di tahun 2023, saya pamit undur diri.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H