Mohon tunggu...
Stefani Ditamei
Stefani Ditamei Mohon Tunggu... Mahasiswa - K-drama Enthusiast

Mahasiswa (pejuang tugas akhir) program studi Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman.

Selanjutnya

Tutup

Film

Review Drakor Forbidden Marriage: Pecinta Sageuk Wajib Nonton!

11 Desember 2022   19:07 Diperbarui: 11 Desember 2022   19:17 900
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Drakor sageuk terbaru Forbidden Marriage (2022) - MBC

Drakor terbaru Forbidden Marriage Eps 1 dan 2 mulai tayang pada hari Sabtu dan Minggu (9-10 Desember 2022). Dibintangi oleh Park Ji Hyun dan Kim Young Dae, Forbidden Marriage menggantikan rasa sedih pecinta drakorn sageuk setelah sebelumnya ditinggalkan Jeongjun mama di drakor Under The Queen's Umbrella! Seperti apakah review drakor Forbidden Marriage Eps 1 dan 2? Berikut rangkumannya saya ulas di bawah ini. Cekkidawwt ~

Sebagai pecinta drakor sageuk, hal pertama yang saya cek sebelum nonton drakor terbaru adalah... mana nih drakor sageuk-nya? Untuk yang belum paham apa itu sageuk, saya pernah menulis artikel berjudul "Rekomendasi Drakor Sageuk yang Wajib Ditonton!", saya menjelaskan bahwa drakor sageuk adalah drama berlatar belakang sejarah/historical drama dan biasanya diramaikan dengan latar belakang zaman Joseon, Silla, atau Goryeo. 

Namun, di antara semua jenis latar zaman, kerajaan Joseon paling populer dan sering muncul dalam balutan drakor yang seru, menggemaskan, menyedihkan, hingga komedi. 

Lantas, seperti apakah review drakor sageuk terbaru adaptasi webtoon Forbidden Marriage?

1. Ditayangkan MBC yang Sebelumnya Sukses dengan "Red Sleeve"

Penting untuk diketahui bahwa drakor ini ditayangkan oleh MBC , stasiun televisi yang sebelumnya sukses menayangkan "The Red Sleeve". drakor sageuk percintaan antara raja dan selir kesayangannya. INI RECOMMENDED BANGET YA, GUYS. Saat masa penayangannya juga populer dan mendapatkan respon baik dari penonton. 

The Red Sleeve (kiri) dan Forbidden Marriage (kanan) - MBC
The Red Sleeve (kiri) dan Forbidden Marriage (kanan) - MBC

Oke, back to the main topic. Kalau kalian nonton trailer drakor Forbidden Marriage, jangan kaget dengan berbagai pernak-pernik kelucuan, kekacauan, dan pastinya sempat menonton Park Ji Hyun memakai baju dayang, Kim Young Dae menjadi raja, serta keresahan para rakyat Joseon karena berhadapan dengan dekret larangan menikah dari kerajaan.

Baca juga: Review Drakor Terbaru Summer Strike (2022): Episode 1 - 6

2. Tentang Penipu, Raja yang Susah Move, On dan Larangan Pernikahan

 Yup. Raja Lee Heon yang sebelumnya kehilangan istri dan susah move -on, mau tidak mau harus mencari pengganti ratu secepatnya dan mengumumkan larangan menikah selama TUJUH TAHUN! Gimana enggak move on, lha wong putri mahkota diperankan oleh Kim Min Ju (Mantan member IZONE) yang cantik dan memesona bangeet!

Sumber: MBCDrama Youtube
Sumber: MBCDrama Youtube

Nah, karena permasalahan itu lah.. Raja Lee Heon harus mengalami tekanan dari banyak pihak, termasuk rumor bahwa dirinya mengalami impoten dan gay.  Hahahaha.  

Tanpa sengaja ia dipertemukan dengan Sorang (Park Ji Hyun), penipu  yang  tidak sengaja menghina dirinya "raja-yang-kurang-perkasa" dan berujung dihukum tapi kemudian pura-pura memiliki "kemampuan indigo", seolah-olah dapat melihat arwah istri Raja Lee Heon. Aslik! Ni drakor emang kocak banget.

Sumber: MBC
Sumber: MBC

3.  Drakor Sageuk yang  Penuh "Pernak-pernik"

Drakor sageuk Forbbiden Marriage nampak berbeda dengan sageuk pada umumnya. Memang betul ini fiksi, dari cara Sorang dan partner berkelana-nya (Pak Lam) berpakaian saya juga kurang paham kira-kira itu zaman Joseon yang dipimpin oleh raja siapa. 

Tapi pernak-perniknya lucu! Mulai dari  Raja Lee Heon (Kim Young Dae yang aegyo di depan Putri Mahkota, latar belakang Joseon tapi nampak "kreatif", terlihat dari  kafe milik Sorang dan Pak Lam yang warna-warni, mirip Joseon tapi ada sentuhan modern.

Sumber: MBC
Sumber: MBC

Bahkan dalam satu adegan, Sorang menceritakan kisah Dokkaebi yang  kesulitan mencabut pedang di tubuhnya karena raja masih melarang pernikahan. Hahahaha. Tentu saja,  adegan tersebut mengambil referensi dari drakor Goblin-nya Om Gong Yoo. 

Sumber: MBC
Sumber: MBC

Apakah drakor terbaru Forbidden Marriage Eps 1 dan 2 direkomendasikan? Kalau menurut saya, pecinta drakor sageuk memang wajib nonton. Terlebih untuk kalian yang menyukai drakor sageuk ringan, berbalut komedi, dan nyaman untuk ditonton.

Untuk saat ini Forbidden Marriage memang layak untuk dinantikan. Kita lihat saja nanti perkembangannya di episode selanjutnya. Tunggu, ya!

Baca  juga: 10 Rekomendasi Portal Job Termudah untuk Diakses dan Tips Persiapan Melamar Kerja

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun