Membahas arah transformasi digital seolah tidak pernah habis. Transformasi sesuai dengan namanya, selalu merupakan kondisi dari satu ke kondisi lainnya, menggunakan pendekatan digital.Â
ZDNET salah satu kiblat teknologi informasi dunia membahas apa yang disampaikan oleh IDC, sebuah badan riset global yang memang memfokuskan diri dalam transformasi digital. Setidaknya ada 10 prediksi yang disampaikan oleh IDC yang patut kita perhatikan.
Perkembangan investasi mencapai double digit (2023)
Sekarang sedang giat diimplementasikan transformasi digital di banyak tempat, maka investasi transformasi digital ini akan memuncak hingga tahun depan.
Peraturan digital GDP (2022)
Karena sekarang sudah mulai marak pendapatan digital, maka kita akan memiliki komponen GDP digital dalam pengukuran.
Arsitektur Fisik Digital (2022)
Perkembangan transformasi digital terkait dengan arsitektur fisik digital semakin banyak, kita akan akrab dengan istilah cloud, multicloud, hybrid cloud. Belum lagi arsitektur aplikasi dan sistem yang berkembang pesat, seiring kebutuhan yang tinggi.
Otomatisasi Perusahaan dan Ekosistem (2026)
Robot Process Automation (RPA) mulai mendominasi banyak hal, dan otomatisasi lain juga kita lihat. Automation akan menjadi bagian dari proses yang ada.