Penulis beberapa hari yang lalu di grup ada yang mengirim video tiktok. Isinya photo-photo kegiatan jaman dulu. Teringat masa kecilku melihat video tersebut.
Setiap pagi bapak dan ibu suka ngobrol bersama sambil minum kopi atau air teh. Ditambah makanan yang lain seperti :
1.Goreng bala-bala
2.Goreng singkong
3. Goreng ubi
4. Goreng peuyeumÂ
dll
Ibuku setiap pagi membuat sarapan pagi nasi goreng. Bumbunya hanya sederhana ada bawang putih,bawang merah,cengek,kecap,garam dan pecin. Terasa enak dan sangat disukai oleh diriku dan adik-adikkuÂ
Orang tuaku dahulu sebelum punya rumah. Tinggal di rumah sewa yang rumahnya terbuat dari bilik dan papan. Kalau mau mencuci piring,baju dan kekar mandi. Kita harus mencari kamar mandi umum.Â
Rumahku agak dekat sungai kecil . Kadang -kadang mau buang hajat ke sungai . Tapi malam hari atau subuh. Kalau siang hari malu dilihat orang ha...ha...ha...
Kalau musim hujan ,rumahku suka bocor. Apalagi waktu hujan ada petir atau hujan terus menerus. Tetangga yang rumahnya sudah permanen. Suka mengajak untuk tinggal sementara di rumahnya. Karena takut rumahku roboh .
Kalau pulang sekolah langsung nyetel radio mencari cerita yang dibawakan oleh Mang Rahmat,Mang Tisna ,Ya Kepoh dkk.Terasa senang kalau suka mendengarkan radio sudah senang. Tidak seperti anak jaman sekarang sudah ada gawai.
Kalau kita mau pergi belanja ke pasar cukup jalan kaki. Tidak seperti sekarang ada angkot,gojeg ,gocar dll. Jaman dulu lebih suka jalan kaki. Karena lebih sehat dan badan lebih kuatÂ
Dahulu dibelikan es lapis sama bapak atau ibu sudah senang. Tidak banyak protes dan minta yang aneh-aneh seperti sekarang ada KFC,Pizza,Mie Gacoan,Sosis bakar dll.
Kue kesukaan sampai saat ini/dokpri
Walaupun makan,minuman banyak ragamnya. Tetapi dengan kue Kongguan tetap jadi pilihanku nomor 1. Seiringnya jaman berubah 360 derajat. Tetap diriku masih suka makanan jadul lainnya seperti bajigur,bandrek,comro,misro dll.
Semoga tulisanku bermanfaat dan bisa menghibur teman-teman yang seusiaku saat ini 56 tahun. Semoga pengunjung Kompasiana merasa senang dan luar biasa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H