Sejumlah instansi baik dari pemerintah maupun swasta menawarkan program mudik gratis bagi masyarakat yang hendak pulang ke kampung halaman selama masa mudik lebaran 2023.
Mudik gratis yang dibuat oleh pemerintah adalah sebagai bentuk kepedulian keselamatan pengguna jalan raya.
Melansir laman kemenhub, Program mudik gratis adalah salah satu upaya pemerintah untuk mengantisipasi lonjakan pemudik di tahun ini, khususnya pengguna sepeda motor yang diprediksi akan mencapai 25,13 juta orang atau 20,3% dari total prediksi pemudik tahun ini yang mencapai 123,8 juta orang.
Program ini bertujuan untuk mengurangi penggunaan sepeda motor, yang menjadi moda kedua paling favorit yang akan digunakan masyarakat saat perjalanan masa mudik Lebaran, setelah mobil pribadi.
Program mudik gratis ini tentunya menguntungkan bagi masyarakat yang ikut serta, karena lebih hemat ongkos. Namun, mungkin masih banyak bayangan dan pertanyaan tentang bagaimana keamanan dan kenyamanannya.
Selain mentaati ketentuan dan persyaratan dari lembaga atau instansi, Ada lima tips yang bisa dipersiapkan agar mudik nyaman dan aman selama diperjalanan. Berikut tips yang bisa dicoba
1. Tentukan Jenis Transportasi
Hal pertama yang perlu dipersiapkan adalah menentukan moda transportasi yang akan digunakan untuk perjalanan mudik.
Pemilihan transportasi bisa disesuaikan dengan rute dan durasi perjalanan tujuan pemudik. Ada beragam pilihan yang ada, mulai dari kapal laut, kereta atau bus. Pastikan moda transportasi yang akan digunakan melewati rute tujuan pemudik.
Pilih moda transportasi dengan durasi perjalanan yang lebih cepat dan nyaman agar tidak kelamaan di jalan.
2. Cari Info Tentang Mudik Gratis pada Laman Resmi
Membuka laman resmi lembaga atau instansi yang mengadakan program mudik gratis adalah hal yang wajib diperhatikan, mengingat banyak informasi hoaks yang bisa menjebak dan merugikan calon pemudik.
Segera kunjungi atau hubungi website dan akun media sosial yang valid jika mendapatkan informasi tentang mudik gratis. Jangan percaya siapapun yang mengatasnamakan lembaga atau instansi terkait jika tidak berasal dari situs yang resmi.
3. Bawa Dokumen yang Dibutuhkan dalam Persyaratan Mudik Gratis.
Baca baik-baik persyaratan yang tertera pada program mudik gratis. Pastikan semua sudah terpenuhi dan dipersiapkan dengan baik seperti KTP dan KK serta persyaratan khusus bagi pemudik yang hendak membawa serta sepeda motornya.
Jangan lupa lakukan verifikasi agar calon pemudik terdaftar secara resmi.
4. Membawa Barang dalam Ukuran dan Jumlah yang Tidak Berlebihan
Bawa barang seperlunya ketika melakukan mudik. Jangan membawa barang yang tidak diperlukan karena akan mengganggu keamanan dan kenyamanan selama perjalanan.
5. Bawa Persediaan Obat-obatan dan Vitamin
Membawa perlengkapan obat-obatan dan vitamin dapat mengantisipasi terjadinya sakit saat perjalanan mudik. Obat-obatan yang umum seperti obat sakit perut, pusing, mual, dan muntah yang biasanya digunakan selama perjalanan bisa dipersiapkan buat jaga-jaga. Jangan lupa juga untuk membawa vitamin yang biasa dikonsumsi.
Itulah lima tips yang bisa diterapkan untuk persiapan mudik yang aman dan nyaman dalam perjalanan. Selamat menikmati mudik, semoga selamat hingga ke tujuan dan berbahagia bertemu dengan orang-orang terkasih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H