Mohon tunggu...
Sri Wangadi
Sri Wangadi Mohon Tunggu... Penulis - 📎 Bismillah

📩 swangadi27@gmail.com 🔁 KDI - BTJ

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Bagaimana Komcad Bertugas di Tengah Masyarakat?

21 Oktober 2021   18:29 Diperbarui: 21 Oktober 2021   18:44 369
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: komcad.kemhan.go.id

Tidak sedikit kekhawatiran yang mempertanyakan urgensi dari komcad. Persepsi pembentukan komcad yang terkesan terburu-buru banyak dipertanyakan oleh berbagai kalangan. Skala prioritas seperti kualitas dan kuantitas komponen utama serta modernisasi alutsista menjadi bayang-bayang urgensi akan dibentuknya komcad.

Meskipun begitu, komcad sudah terbentuk dan yang menjadi PR selanjutnya adalah bagaimana kesadaran dan kesiapan komcad ketika dibutuhkan oleh negara.

Saat seorang warga sudah siap dan dilantik sebagai komcad, maka ia memiliki kewajiban yang harus dijalankan dan telah diatur dalam UU Pengelolaan Sumber daya Nasional (PSDN) untuk pertahanan negara. Keterampilan militer yang telah didapatkan selama pelatihan, sejatinya bukan untuk menampilkan sikap arogansi dan sebagai ajang gagah-gagahan semata. Amanat yang dipikul sangat besar untuk pertahanan dan keamanan negara.

Didalam negara tentunya ada masyarakat yang seharusnya juga dilindungi. Jangan sampai karena kemampuan dasar yang dimiliki malah disalahgunakan untuk mengancam keamanan masyarakat.

Bersama dengan komponen lain yang sejenis, Komcad mestinya bekerja sama dalam mengayomi dan melindungi masyarakat. Jika masyarakat sudah percaya dan merasa aman dengan adanya komcad, artinya Indonesia memang sudah melakukan keputusan yang tepat dengan pembentukan komcad. Namun, jika masyarakat merasakan hal yang sebaliknya maka adanya komcad adalah kebijakan yang sia-sia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun