Jangan seperti kasus rumah yang digunakan produksi miras. Dari hasil penyelidikan Polres Kota, penyewa berdomisili di Solo, tetapi ngontrak di Madiun. Harusnya sudah curiga, dia ke Madiun apakah karena pekerjaan atau ada alasan lain.
Alasan kontrak rumah memang sih jadi privasi seseorang, kita tidak berhak tahu, tetapi wajar juga kita bertanya. Seperti orang yang akan mengontrak rumah saya, dia akan memperkenalkan diri dan alamat asal. Sehubungan rumah itu dipinggir jalan, saya akan bertanya, "Rencananya mau dipakai usaha apa?"Â
6. Â NotarisÂ
Ko ribet ya harus pakai jasa notaris? penting sekali jika sewa dalam jangka waktu lama agar tidak ada pihak yang dirugikan. Namun, sebelum ke notaris, diskusikan dulu siapa yang bayar ke notaris dan pajak sewa. Bisa dari penyewa atau biaya ditanggung berdua.
Apalagi jika rumah yang kita kontrakan terletak dipinggir jalan besar yang strategis untuk usaha. Semua kemungkinan bisa dibicarakan di awal dan di depan notaris.
Jangan sampai berpikir karena menetapkan kriteria, kita jadi sulit mendapatkan penyewa. Kriteria kita tetapkan demi kebaikan di masa depan. Sebelum menentukan kriteria terbaik, sebaiknya perbaiki dulu rumah kontrakan kita agar mendapat penyewa yang baik pula.
Seperti jodoh kan? sebelum mendapatkan pasangan terbaik, perbaiki dahulu perilaku kita. Yang belum mendapat jodoh semoga disegerakan, Aamiin.
Semoga bermanfaat.
#Sri Rohmatiah Djalil
Baca juga: Cara Mengatasi Skimming