Semakin banyak menerima pesanan, Anda pun makin dikenal, sehingga butuh menata karier secara profesional, misalnya dengan membentuk tim yang akan mendukung proses kerja sama dengan klien dan tim eksekusi. Dengan sistem organisasi yang jelas, industri seni rupa juga bisa memberi penghasilan dan karier yang lebih baik lagi.
6. Terapkan Etika dalam Karya
Seniman biasanya merdeka dalam berkarya, tanpa tekanan, tetapi tetap harus memiliki etika kerja yang baik. Seorang seniman yang beretika tidak akan menyakiti, menghina orang lain dengan karyanya.
Kunci kesuksesan karier seniman adalah bisa menciptakan karya yang legal, tidak ada unsur SARA atau menyinggung pihak lain. Ingat seni rupa itu indah, jadi ciptakan keindahan di dalamnya.
Terjun ke dunia seni lukis tidak ada yang salah, selama melakukan langkah-langkah yang tepat sejak awal dan sesuai passion Anda. Untuk mendapatkan dolar tentunya ada proses yang harus dilalui. Bekerja di bidang apapun pastinya ada perjalanan, dari perjalanan itu akan menemukan pengalaman berharga yang akan membawa kepada kesuksesan, Aamiin
Baca juga artikel sebelumnya di sini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H