Ya mungkin bukan di titik yang tinggi tapi coba renungkan kembali apa yang telah kamu lalui dalam hidupmu. Dengan begitu kamu akan merasa bersyukur karena sudah ada di titik ini. Karena kamu pasti ingat bagaimana perjuanganmu hingga bisa ada di titik ini.Â
Kamu tidak perlu merasa iri dengan mereka yang lebih sukses dan lebih segalanya. Karena setiap orang memiliki jalan berbeda. Setiap orang memiliki start dan proses yang berbeda. Jadi jangan bandingkan kehidupanmu dengan orang lain karena setiap orang memiliki awal yang berbeda.Â
Karena itulah kamu tidak perlu merasa iri dan merasa rendah diri dengan pencapaian orang lain. Kamu cukup fokus dengan hidupmu sendiri. Meski biasa-biasa saja, kamu harus bersyukur dengan hidupmu.Â
Mereka yang terlihat lebih sukses atau kaya belum tentu mereka merasa bahagia. Bisa jadi mereka memiliki masalah yang tidak diketahui orang lain.Â
Kita bisa melihat banyak orang yang terlihat sukses dan memiliki banyak kekayaan, namun ternyata di balik itu ternyata ada masalah. Hal itu menunjukkan jika orang kaya atau terlihat sukses itu hidupnya lebih baik atau lebih bahagia.
Untuk itu kita harus bersyukur dengan kehidupan yang kita jalani sekarang. Meski mungkin sederhana dan biasa saja, namun jika bersyukur maka hidup kita bisa lebih bermakna.Â
Bersyukur merupakan salah satu cara untuk menghilangkan rasa iri dan dengki kepada orang lain. Bersyukur merupakan cara yang paling ampuh untuk mengatasi rasa iri dan dengki. Karena dengan bersyukur kita akan merasa cukup dengan apa yang kita miliki. Sehingga kita tidak merasa iri dan dengki atas apa yang dicapai oleh orang lain.Â
Bersyukur merupakan hal yang terlihat sepele namun kenyataannya masih banyak orang yang belum merealisasikannya. Padahal bersyukur merupakan hal yang sangat penting agar kita bisa hidup dengan tenang.Â
Jika melihat kehidupan orang lain yang lebih dari hidup kita, maka itu tidak akan ada habisnya. Sekaya apapun kita, akan ada yang lebih dan lebih. Itu tidak akan ada habisnya. Itu hanya akan berakhir jika kita mati.Â
Karena sibuk membandingkan hidup kita dengan orang lain kita akan lupa dengan hidup kita sendiri. Padahal banyak hal yang perlu kita syukuri dalam hidup kita.
Misalnya nikmat kesehatan, memiliki keluarga yang harmonis dan masih banyak lagi. Semua itu wajib kita syukuri jika kita memilikinya. Meski bukan berupa materi namun hal tersebut merupakan hal yang sangat penting dalam hidup kita.