Bagi saya menulis di platform ini seperti candu. Ketika lama tidak menulis saya merasa rindu. Karena bagi saya menulis di sini itu mengasyikkan dan rasanya saya ingin terus bisa menulis di sini.Â
Di Kompasiana banyak penulis hebat dan melalui tulisan mereka saya banyak belajar bagaimana membuat artikel yang baik. Meski belum seutuhnya bisa membuat artikel yang baik, namun setidaknya saya mendapatkan ilmu baru yang bermanfaat. Melalui tulisan-tulisan di Kompasiana juga saya mendapatkan pengetahuan dan wawasan baru.
Menulis sesuai dengan kesenangan
Ketika saya membaca artikel di Kompasiana jujur saja saya merasa minder dengan tulisan saya. Karena artikel yang tayang di sini sangat berbobot dan berkualitas. Para Kompasianers mampu menulis artikel dengan tata bahasa yang rapi dan runtut serta enak untuk dibaca.Â
Jika dibandingkan dengan tulisan mereka tentu saja tulisan saya tidak ada apa-apanya. Karena saya hanya menulis berdasarkan apa yang terlintas di pikiran saya.Â
Kebetulan saya suka menonton drama Korea, jadi saya banyak menulis tentang drama Korea. Ketika menulis tentang drama Korea biasanya saya bisa menyelesaikannya dalam sekali duduk. Karena itu merupakan hal yang sangat saya sukai jadi saya bisa cepat menyelesaikannya.Â
Tulisan saya merupakan tulisan yang ringan dan mungkin secara kualitas masih jauh dari tulisan-tulisan lainnya di Kompasiana. Namun saya tetap menyukainya dan ingin terus menulis di platform ini.Â
Kebetulan setiap bulan ada drama baru, jadi ketika saya kehabisan ide saya bisa mendapatkannya dengan menonton drama. Selain itu saya juga terkadang menulis tentang pengalaman di dunia kerja baik itu pengalaman pribadi maupun pengalaman dari teman-teman.
Bagi saya setiap penulis memiliki ciri khas dan kesenangan tersendiri. Ada yang suka menulis tentang travelling, resep masakan, opini, fiksi dan hal lainnya. Kita tentu tidak bisa memaksakan atau meniru gaya orang lain. Bagi saya menulis sesuai dengan kesenangan kita maka itu akan membuat kita lebih mudah untuk diri kita sendiri.Â
Kita tidak perlu meniru atau menjadi orang lain. Karena setiap orang memiliki gayanya sendiri. Jadi menulislah sesuai dengan apa yang kamu sukai dan jadilah dirimu sendiri.
Saya merasa bersyukur bisa bergabung dan menjadi bagian dari Kompasiana. Karena melalui Kompasiana saya bisa berbagi tulisan dan mengekspresikan apa yang ada di pikiran saya.Â