Pertama, tidak mudah menyerah meski banyak hambatanÂ
Hal pertama adalah Na Hee Do tidak pernah menyarah dalam meraih impiannya. Meski keadaan menjadi sulit dan banyak hambatan namun dia yakin denga impiannya.Â
Hambatan itu datang dari ibunya yang tidak mendukung sepenuhnya impiannya. Satu-satunya orang yang mendukung impiannya adalah ayahnya yang sudah meninggal. Selain itu, klub anggar di sekolahnya harus ditutup akibat krisis moneter yang melanda Korea di tahun tersebut.Â
Namun dia tidak kehilangan akal dan terus berusaha mencari cara agar tetap bisa bermain anggar. Na Hee Do pun memutuskan untuk pindah sekolah ke tempat Ko Yu Rim atlet anggar nasional. Karena ada atlet nasioanal maka klub angger di sekolah tersebut tidak dibubarkan.Â
Menghadapi banyak halangan terutama ibunya yang tidak terlihat mendukungnya tidak membuat Na Hee Do menyerah. Dia tetap berusaha mencari cara untuk tetap bermain anggar.Â
Di sekolah barunya dia pun harus berusaha keras agar bisa masuk ke dalam klub anggar. Dia juga harus menghadapi sikap dingin Ko Yu Rim yang terlihat tidak menyukai kehadirannya.Â
Di klub anggar inilah dia berjuang dan berusaha menunjukkan kemampuannya. Pelatih anggar di sekolahnya mendidiknya dengan keras dan menyuruhnya untuk berjuang lebih keras lagi. Di sinilah ia mengembangkan kemampuan anggarnya.Â
Dalam meraih impian tentu akan banyak sekali hambatan dan rindatangan yang menghadang. Tidak ada impian yang bisa diraih tanpa melewati satu hambatan pun.
Dari Na Hee Do kita bisa belajar sebanyak apa pun rintangan tersebut harus kita hadapi dan kita lewati. Karena itulah yang membuat kita kuat dan belajar.Â
Impian tidak bisa diraih dengan cara instan. Harus ada usaha untuk meraihnya. Keringat dan airmata pasti akan mengiringi langkah kita dalam meriah impian yang kita inginkan.Â
Na Hee Do juga mengajarkan bahwa usaha yang terus menerus akan membawa hasil yang maksimal. Dia yang tidak menyerah dnegan impiannya dan yakin dengan itu membuat kita tahu bahwa itulah yang harus kita lakukan untuk meraih sebuah impian. Keadan yang sulit dan seolah tidak mendukung biasanya memang menjadi halangan. Namun dia tetap yakin dengan impiannya dan terus berusaha untuk mewujudkannya.