Untuk itu, sebaiknya membatasi komunikasi dengan lawan jenis. Yaitu sebatas urusan kantor atau pekerjaan saja. Jika pembicaraan sudah masuk ke urusan pribadi sebaiknya kamu menghentikan pembicaraan tersebut.Â
Jika diteruskan maka bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena ketika sudah membahas urusan pribadi maka komunikasi pun bisa lebih intim. Untuk itu, sebaiknya berhenti sebelum berlanjut ke urusan yang lebih privasi.Â
Selain berkomunikasi, kamu juga harus membatasi interaksi dengan lawan jenis di kantor. Hal ini dilakukan supaya tidak menimbulkan ketertarikan dengan lawan jenis dengan rekan kerja di kantor.Â
Interaksi dengan teman kantor sebaiknya sewajarnya dan seperlunya saja. Karena jika berlebihan dikhawatirkan dapat menumbuhkan benih-benih cinta yang tidak seharusnya.Â
Ketika memiliki pasangan kamu harus menyadari bahwa ada hati yang harus kamu jaga. Ada keluarga yang menunggu di rumah.Â
Untuk itu, meskipun pasanganmu tidak ada setiap waktu bersamamu kamu bisa menjaga hati dan perasaannya.Â
Karena sekali saja kamu merusak kepercayaannya maka hubunganmu tidak akan bisa seperti semula. Sebaiknya sebelum terlanjur jauh, kamu harus membatasi diri dalam menjalin komunikasi dan interaksi dengan lawan jenis di kantor.Â
Karena ketika perasaan itu sudah terlanjur dalam akan sulit untuk dihilangkan. Jadi sebelum terlanjur jauh sebaiknya kamu membatasi diri untuk berinteraksi dan berkomunikasi dengan lawan jenis.
Kedua, bekerja sesuai dengan porsinyaÂ
Kemudian tips yang kedua adalah bekerja sesuai dengan porsinya. Artinya adalah kamu bekerja sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Mengapa demikian? Karena ketika kamu menghabiskan banyak waktu di kantor, maka kamu akan memiliki peluang untuk berinteraksi dengan orang kantor.Â
Jadi kamu bisa bekerja sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Lembur sesekali tidak mengapa, namun jika sering dilakukan tentu hal tersebut akan menjadi sebuah pertanyaan.Â