Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Berikut Tips Menghemat Uang Ala Na Young Won di Drama "Monthly Magazine"

7 Juli 2021   08:43 Diperbarui: 7 Juli 2021   08:59 422
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi menabung, sumber: fimela.com

Bisa menggunakan uang sesuai dengan prioritas kebutuhan tentu bukanlah hal yan mudah. Apalagi di era digital seperti sekarang ini, yang memudahkan kita untuk berbelanja lewat gadget. Hal ini terkadang membuat kita tergoda dengan iklan yang ditayangkan lewat media sosial. Kemudahan akses dan komunikasi yang kita lakukan hanya dengan lewat gadget terkadang secara tidak sadar membuat kita terlena dan boros dalam menggunakan uang.

Tentu kita ingin bisa menggunakan uang dengan bijak dan tidak terlalu boros. Karena jika tidak bijak tentu hal itu akan berakibat buruk bagi kita di kemudian hari. Untuk itu kita perlu bijak dalam mengguankan uang yang kita terima agar tidak menyesal di kemudian hari. Mungkin kita masih bingung bagaimana cara menghemat pengeluaran agar tidak keblabasan. Di tengah gempuran iklan yang berkeliaran di media sosial tentu terkadang kita tidak bisa menahan godaan dari menariknya iklan yang ditampilkan. 

Saya ingin memberikan tips yang sederhana yang saya lihat dari drama Monthly Magazine. Ini tips bukan dari ahli ekonomi atau keuangan ya. Ini hanya sekedar tips sederhana yang terinspirasi dari tokoh Na Young Won yang mungkin bisa dicoba dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Na Young Won merupakan tokoh utama dari drama Monthly Magazine yang sedang tayang. Buat kamu yang belum menonton drama ini, kamu bisa mencoba menontonnya dan mendapatkan ilmu yang menarik dari drama ini. Karena drama inilah saya tahu bagaimana caranya menghemat pengeluaran. Berikut caranya 

Pertama, tekad dan niat yang kuat 

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk menghemat uang adalah dengan tekad dan niat yang kuat. Tekad dan niat yang kuat penting dilakukan agar kamu tidak mudah tergoda dengan rayuan atau godaan baik itu dari teman, iklan maupun media lainnya. Kamu harus menguat tekadmu untuk menghemat uang dan menabung. Tekad dan niat yang kuat ini akan berpengaruh pada sikap dalam menggunakan uang yang kamu miliki. 

Semakin kuat tekadmu maka, kamu keinginan untuk mengeluarkan uang bisa terkendali. Tekad dan niat ini harus kamu tanamkan dalam hati agar kamu tidak mudah goyah dengan godaan yang ada. Seperti hal lainnya menabung atau menghemat uang juga membutuhkan niat yang kuat. Hal ini tentu untuk menghindari semangat yang mungkin hilang di tengah jalan. 

Bagaimana caranya? 

Untuk memiliki tekad yang kuat kamu harus menentukan tujuan kamu menabung. Hal ini sebagai motivasi kamu menabung dan menghemat uang. Kamu harus memiliki tujuan agar hal itu bisa menjadi motivasi. Ketika kamu memiliki tujuan yang kamu inginkan, maka tekad itu akan muncul. 

Kamu perlu menentukan tujuanmu mengumpulkan uang. Misalnya saja kamu mengumpulkan uang  untuk membeli rumah, mobil atau pergi travelling. Tujuan-tujuan seperti itu akan membuat kamu memiliki tekad yang kuat. karena setiap kali kamu akan mengeluarkan untuk kebutuhan yang tidak terlalu penting kamu akan ingat akan tujuanmu. Hal ini sebagai alarm pengingat agar kamu tidak mudah untuk menghamburkan uang. 

Dalam drama Monthly Magazine ini, Na Young Won memiliki satu tujuan yaitu membeli rumah. Alasan ia menghemat uang dan mengumpulkan uang adalah karena dia ingin membeli rumah yang sudah dia impikan. Setiap kali dia ingin mengeluarkan uang dia teringat akan tujuannya tersebut. Sehingga dia akan berpikir ulang untuk membeli sesuatu. Apakah diperlukan atau tidak. 

Kamu harus memiliki alasan yang jelas ketika  menabung. Dengan begitu kamu akan selalu teringat akan tujuanmu dan tidak mudah goyah untuk menghamburkan uang untuk kebutuhan yang tidak perlu. 

Tekad dan niat yang kuat adalah langkah awal untuk mulai menabung dan menghemat uang. Ketika kamu sudah bertekad dan berniat, maka kamu akan selalu ingat akan tujuanmu. Hal itu akan membantumu untuk bisa menahan godaan yang mungkin berdatangan dari segala penjuru dan di setiap waktu. Maka jadikan tujuanmu sebagai penahan agar kamu tidak tergoyahkan. 

Kedua, memberi batasan pengeluaran harian 

Cara kedua yang mungkin bisa kamu lakukan adalah dengan membuat batasan pengeluaran harian. Hal ini tentu saja untuk mengontrol pengeluaranmu agar bisa terkendali. Pengeluaran harian ini seperti kebutuhan makan, transportasi dan hal lainnya. Kamu bisa membatasi untuk pengeluaran selama satu hari misalnya saja kamu membuat target tidak lebih dari 100.000.  Jika lebih dan tersisa, maka kamu bisa memasukkannya ke dalam tabungan. 

Dengan membatasi pengeluaran harian kamu akan memiliki target untuk pengeluaranmu. Sehingga kamu bisa membatasi diri untuk tidak melebihi batasan pengeluaran harian yang telah kamu tentukan sebelumnya. Kamu pun bisa berlatih untuk menahan diri dalam berbelanja agar tidak melebihi batasan.

Dalam drama Monthly Magazine ini, Na Young Won membuat kalender tabungan. Di mana ia membuat kalender dalam sebulan untuk menaruh kelebihan uang dari pengeluaran harian. Jika dikumpulkan dalam sebulan kelebihan dari uang sisa pengeluaran harian maka hasilnya lumayan dan itu bisa untuk menambah tabungan. 

Dengan membatasi pengeluaran harian, hal itu bisa membuatmu kamu mengontrol diri sendiri dalam mengeluarkan uang. Dengan begitu kamu memiliki target yang jelas untuk uang yang akan kamu tabung. Kamu juga akan memiliki gambaran dan bisa membuat target yang jelas untuk tabungan masa depanmu. Kamu bisa menghitung berapa tahun lagi kamu harus menabung dan menghemat uang.

Ketiga, membeli barang sesuai kebutuhan

Kemudian cara Na Young Won yang ketiga adalah membeli barang sesuai dengan kebutuhan. Demi menghemat uang ia rela tidak membeli tas meski tas tersebut sudah lusuh. Namun ia berpikir selama masih bisa digunakan ia tidak akan membeli tas baru. Hal ini tentu agar uang yang digunakan untuk membeli tas tersebut bisa ia tabung. Bahkan ia juga menggunakan krim wajah dengan sangat hemat. Ya tentu saja agar bisa menghemat uang. 

Membeli barang sesuai dengan kebutuhan bagi sebagian orang memang agak sulit apalagi bagi kaum perempuan yang biasanya mudah tergoda dengan adanya promo dan diskon. Melihat barang-barang diskon yang ditampilkan di online shop membuat kaum hawa tidak bisa menahan godaan untuk membelinya. Padahal barang tersebut tidak terlalu diperlukan. Justru hanya menumpuk karena tidak terpakai. 

Sebelum membeli barang kamu seharusnya berpikir terlebih dahulu apakah barang tersebut benar-benar kau butuhkan atau hanya sekedar berkeinginan. Kamu harus bisa berpikir dan tidak hanya menuruti keinginanmu untuk berbelanja. Hal ini sangat diperlukan agar kamu tidak boros dalam menggunakan uangmu. Berpikir sebelum membeli barang penting dilakukan agar kamu bisa mengontrol dan mengendalikan pengeluaranmu. Supaya tidak keblabasan nantinya. 

Untuk menghindari hal ini kamu bisa mencoba untuk tidak sering-sering membuka online shop. Jika tidak sedang mencari barang yang diperlukan ada baiknya kamu tidak membuka aplikasi online shop. Karena ketika kamu membukanya kamu bisa tergoda dengan gambar dan penawaran dari aplikasi online shop tersebut. 

Mungkin awalnya hanya ingin melihat-lihat saja, namun akhirnya kamu tergoda dan ingin membelinya. Untuk menghindari hal semacam ini lebih baik kamu tidak terlalu sering membukanya agar tidak tergoda dengan penawaran dan promo yang ada. 

Keempat, membuat rekening khusus untuk tabungan 

Hal terakhir yang dilakukan Na Young Won yang bisa kamu tiru untuk menghemat uang dan bisa menabung adalah dengan membuat rekening khusus untuk tabunganmu. Rekening khusus ini berfungsi agar tidak tercampur dengan rekening lainnya, sehingga kamu bisa menabung dengan baik. Rekening khusus ini juga berfungsi agar kamu tidak menggunakan uangmu secara sembarangan. ketika kamu sudah memasukkan uangmu ke dalam rekening khusus itu, maka kamu tidak boleh mengutak atiknya. Sampai waktunya tiba. 

Rekening khusus ini harus kamu gunakan dengan sebaik-baiknya dan jangan sampai kamu gunakan sebelum waktunya tiba. Kecuali untuk keperluan yang mendesak. Hal ini berguna untuk membuat target tabunganmu lebih jelas dan tentunya bisa terkontrol. Rekening khusus tabungan ini hanya untuk menabung dan tidak untuk transaksi apa pun. 

Uang yang sudah kamu masukkan ke dalam rekening khusus ini, kamu harus menganggapya tidak ada. Sehingga kamu berpikir bahwa uang untuk kebutuhan sehari-hari hanya tinggal yang ada di rekening satunya. Ketika melihat jumlahnya ynag kecil, maka kamu akan berpikir dua kali untuk membeli barang-barang. Hal ini tentu bermanfaat dan kamu bisa menghemat uang yang kamu punya. 

Itulah beberapa cara Na Young Won untuk menabung dan menghemat uang yang mungkin bisa kamu tiru. Menggunakan uang dengan bijak perlu dilakukan agar kamu tidak menyesal nantinya dan juga sebagai bekal untuk masa depan nantinya. 

Terima kasih semoga bermanfaat. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun