Mohon tunggu...
Sri Pujiati
Sri Pujiati Mohon Tunggu... PNS - Nothing

Jepara, Jawa Tengah

Selanjutnya

Tutup

Love Artikel Utama

Bagaimana Menghadapi Mantan di Tempat Kerja agar Tidak Canggung?

8 Maret 2021   23:54 Diperbarui: 11 Maret 2021   01:14 2136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketiga, Tidak Baper (Terbawa Perasaan) 

Poin ketiga yang juga penting adalah jangan sampai kamu baper lagi. Sebagai orang yang bekerja tentu kamu sudah dianggap sebagai orang yang dewasa. Keputusan untuk putus dengan pasanganmu juga sebagai proses dalam menjalani hubungan yang naik turun. 

Jadi ketika kamu bersikap wajar dan bekerjasama dengan mantanmu jangan sampai kamu baper (terbawa perasaan). Kamu harus bisa membatasi perasaanmu dan mengendalikannya. 

Ketika kamu memutuskan untuk mengakhiri hubungan, kamu pasti punya alasan yang jelas yang membuatmu tidak bisa melanjutkannya.  Jadi jangan sampai kamu terbawa perasaan lagi dengan mantanmu dan memulai hubungan dari awal lagi. 

Biasanya hubungan yang pernah berakhir itu jika balikan lagi pasti ujungnya akan berakhir juga. Ini berdasarkan pengalaman pribadi sih. Mungkin ada juga yang berbeda. 

Biasanya juga penyebab berakhirnya hubungan pun sama. Jadi kalau kamu balikan itu, kamu seperti mengulang kesalahan yang sama. Jadi hindari baper lagi dengan mantanmu jika tidak ingin mengalami nasib yang sama seperti hubungan sebelumnya. 

Gampang baper justru akan membuatmu sulit untuk move on dari mantanmu dan hubunganmu justru akan bertambah canggung. Jadi anggap semua perlakuannya padamu adalah hal yang wajar dan biasa saja seperti rekan kerja pada umumnya. 

Keempat, Mengenalkan Pacar Baru

Ini sepertinya jurus yang paling ampuh sih. Karena hal ini menunjukkan jika kamu sudah benar-benar move on dari mantanmu itu. Kamu bisa sesekali mengenalkan pacarmu saat ada acara di kantor. 

Hal ini untuk menegaskan jika kamu sudah tidak memiliki perasaan apapun dengan mantanmu. Dengan mengenalkan pacar baru kamu bisa menunjukkan jika perasaanmu pada mantanmu sudah hilang. Itu akan membuat mantanmu lebih cepat untuk melupakanmu dan mencari penggantimu. 

Ketika memiliki pasangan baru kamu akan lebih mudah untuk melupakan mantanmu dan itu tentu akan berdampak baik untuk dirimu. Jika tidak bisa mengenalkan pacar baru, kamu cukup menunjukkan jika kamu sudah memiliki pasangan lagi setelah putus dari mantanmu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun