Kalimat tidak efektif adalah kalimat yang tidak atau kurang mampu menyampaikan pesan dari pembicara atau penulisnya dengan baik dan tepat akibat terjadinya kesalahan penulisan, tata bahasa, maupun ejaan.Â
Faktor - faktor kesalahan pada kalimat yang menjadi tidak efektif
- Unsur pokok subjek tidak jelas
- Pleonastis
- Salah pilih kata
- Salah nalar
- Kontaminasi (kesalahan bentuk kata)
- Pengaruh bahasa daerah
- Pengaruh bahasa asing
Maka kita dapat menghindari faktor- faktor kesalahan pada kalimat agar menjadi kalimat efektif.Â
Berikut pembahasan kalimat tidak efektif :
- Penambahan kata depan bagi, untuk, kepada, tentang, mengenai, menurut, dan dalam di depan subjek sehingga mengaburkan gagasan pokok kalimat tersebut.
      Contoh :
      a. Dengan KUD akan meningkatkan perputaran ekonomi
                K                   P                    O
        masyarakat >> salah.
        Pembahasan: kata dengan menyebabkan kalimat tidak bersubjek.Â
        Kalimat yang efektif adalah
        KUD akan meningkatkan perputaran ekonomi masyarakat