Mohon tunggu...
Srikandi Jalanan
Srikandi Jalanan Mohon Tunggu... Jurnalis - Menikmati semua unsur kehidupan

Perempuan yang suka mengekspresikan apapun dalam semua sudut kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Tembus 2 Juta Lebih Penonton, Haru Biru Gina S Noer untuk "Dua Garis Biru"

27 Juli 2019   22:04 Diperbarui: 28 Juli 2019   08:21 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Film "Dua Garis Biru" terus saja menambah jumlah penontonnya, sejak penayangannya 11 Juli 2019 lalu, hingga saat 15 hari penayangannha ini jumlah penonton Film perdana Gina S Noer sebagai sutradara sudah menembus angka 2 juta lebih penonton.

Hal ini membuat Sang sutradara sekaligus penulis skenario Gina S Noer sangat terharu atas apresiasi para pencinta dan penikmat film Indonesia dan dukungan penuh para media yang memberitakan semua yang positif dari film produksi Starvision ini.

"Pertama - Tama saya bersyukur sekali karena gak pernah kebayang debut film pertama saya yang sangat personal dan dikerjakan bersama teman - teman saya yang penuh cinta bisa di apresiasi. Dan bukan hanya penting tapi dianggap sangat penting bagi seluruh penonton di Indonesia apapun gempurannya yang sedang dihadapi itu bisa mencapai angka segini,"ucap Gina S Noer disela konfrensi pers syukuran atas tembusnya jumlah penonton film "Dua Garis Biru" dan sekaligus perilisan film terbaru Starvision di Lounge XXI Epicentrum Jakarta Selatan, Kamis (25/7/19).

Ginapun menggangap pencapaian jumlah penonton hingga 2 juta lebih selama 15 hari penayanganya ini bukan hanya sekedar angka, namun bagiamana respon positif yang di berikan padanya baik melalui pesan sikat atau media sosial serta mereka yang menonton dengan keluarga saudara bahkan anak mereka.

"Yang lebih penting sebenarnya bukan dari sebuah angka, namun bagaimana masyarakat memberikan respon yang baik dan positif pada karya kita. Saya berterimakasih pada temen - temen media yang selalu mendukung saya dan Starvision dengan pemberitaan yang positif terhadap film ini. Ini bukan hanya sebuah jumlah tapi semua penghargaan terhadap sebuah karya, yang saya cintai sepenuh hati saya bisa di respon sebesar itu adalah kebanggaan bagi saya," ujar Gina menahan yang air matanya mengharu biru.

"Ini debut Gina sebagai sutradara, bagi kami ini sebuah prestasi, Starvision selalu memberikan kesempatan sutradara baru untuk berkarya dan akhirnya mereka sukses dengan karya mereka bareng Starvision. Biasanya sih setelah dari Starvision ada pihak lain yang melirik. Ya ada yang tergiur ada yang tetap konsisten bersama kami, kami senang bisa melahirkan sutradara baru dengan karya yang di sukai penonton,"ujar Chand Parwez Servia. Congrats!! (@enny_hdyn).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun