Mohon tunggu...
SRI HARTONO
SRI HARTONO Mohon Tunggu... Supir - Mantan tukang ojol, kini buka warung bubur ayam

Yang penting usaha

Selanjutnya

Tutup

Humor

Kala Superhero Menjadi Kompasianer

2 September 2021   10:39 Diperbarui: 2 September 2021   10:57 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Artikel itu berdasarkan kisah cintanya. Spiderman terlibat cinta segitiga antara dia, Mary Jane dan Harry. Harry itu teman akrabnya yang juga anaknya Green Goblin, musuh Spiderman. Nah, kisah cinta segitiga yang rumit bukan? 

Hulk tak mau ketinggalan. Dia mengirim tulisan berjudul 'Rumus Jitu Menjadi Manusia Super Kuat'. 

Dasar Hulk, aslinya Bruce Banner, seorang ilmuwan, artikelnya ya tak jauh dari rumus rumusan. Artikel kedua ditulisnya, ' Unsur Kimia dalam Perasaan Cinta'. Hedeuh.. 

Ada juga Superhero wanita yang ikut ikutan. Namanya Wonderwoman, sang pahlawan dari suku Amazon. Sesuai kodratnya sebagai wanita, Wonder Woman menulis artikel tentang masakan, " Resep Piranha Bakar Ala Amazon, Dijamin Maknyosss" Demikian judulnya.

Artikel kedua menyusul, "Tetap Cantik Walaupun Sedang Bertempur"

Artikelnya terus mengalir, tetapi semuanya tips karena bertempur;

 'Tips Kulit Kembali Mulus, Setelah Luka Karena Bertempur'

'Tips Awet Muda Walau Sering Bertempur'

'Resep Cepat Memasak Ikan Saat Ada Panggilan Bertempur'

Yang paling menyedihkan itu Superman, masak dia menulis tips dan trik " Mengelas baja memakai mata laser" Lhah yang bisa mata laser kan dia, manusia biasa mana ada yang punya. 

ini lagi, artikelnya si Johny, manusia api anggota Fantastic Four yang playboy, ' Tetap Hebat Di Ranjang Walau Semalam Habis Bertempur' Rupanya Johny terinspirasi oleh artikel Kamasutra yang sering dia baca. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun