Mohon tunggu...
SRI HARTONO
SRI HARTONO Mohon Tunggu... Supir - Mantan tukang ojol, kini buka warung bubur ayam

Yang penting usaha

Selanjutnya

Tutup

Humor

Kompasianer Komersil?

10 Agustus 2021   12:38 Diperbarui: 10 Agustus 2021   12:55 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Apakah ada Kompasianer komersil? Menulis untuk mendapatkan materi? 

Coba tanyakan kepada para 'sesepuh' Kompasianer, pasti jawabnya adalah; TIDAK!! 

Mereka sudah sekian lama mengikuti Kompasiana dengan menulis beratus ratus bahkan beribu ribu artikel. Sudah punya ratusan hingga ribuan follower. Terhubung di Kompasiana, jatuh bangun, putus nyambung kayak lagunya Raffi Ahmad dkk. 

Apa buktinya? 

Gampang saja.. Silahkan bertanya, apakah ada sesepuh Kompasianer yang bertambah kaya dari reward Kompasiana. 

Sejauh saya mengikuti Kompasiana, lebih banyak idealisme yang saya temu dan rasakan. Saya tahu, demi artikel yang ditulisnya K'ners rela meluangkan waktu untuk belajar lagi. Mencari bahan untuk memperkuat tulisannya. Membaca buku, googling, buka medsos, tanya sana sini bahkan ada yang sampai melakukan riset. 

Saya yakin waktu, tenaga, biaya dan pikiran yang dikeluarkan tidak akan sebanding dengan reward dari Kompasiana. 

Lalu, setelah muncul informasi penerima K-reward mengapa banyak K'ners yang bertanya tanya? 

Begini kawan.. Mereka hanya bertanya tanya saja, mengapa si Anu dapat sekian? mengapa hanya artikel anu dan kanal anu saja yang mendapatkan banyak view? dan lain lain. 

Tetapi adakah  yang merespon berupa permintaan? 

"Eee anu, karena artikel saya kan banyak, bagus bagus, banyak view, banyak komen, tambah dong K-rewardnya. Masak kalah sama si Anu. Dikit juga gapapa, cuma buat nambah beli rumah. Kalau tidak bisa bulan ini, bulan depan juga bisa. Pokoknya cincay lah".

Tidak ada kan? 

Mereka bertanya hanya untuk keterbukaan dan keadilan, bukan untuk meminta tambahan.

Jelas!! 

Tapi eh tapi.. Apakah menulis di Kompasiana tidak boleh atau tidak bisa mendambakan materi? 

Jelas boleh dan bisa... Ikuti saja aturan di Kompasiana. Cari cara secanggih canggihnya. Niscaya akan dapat banyak uang belanja. 

Apakah itu yang disebut Kompasioner komersil? 

Tidak Bro... Mereka tidak komersil. Mereka hanya cari nafkah saja. 

Salatiga 100821.7

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun