Bagi keluarga kecil, mungkin mereka tidak terlalu bingung dengan kenaikan harga minyak goreng. Tapi bagaimana dengan pengusaha kecil seperti penjual gorengan, warung-warung makan kecil yang dalam mengolah makanan selalu mengandalkan minyak goreng?
Harapan sebagian besar masyarakat tentunya ada keseimbangan harga antara barang pertanian, barang industri serta barang konsumsi. Karena yang sering terjadi adalah, harga barang pertanian sangat rendah, sementara barang hasil produksi sangatlah mahal. Jadi, para petani serta masyarakat kelas bawah tidak bisa menjangkau harga barang produksi yang semakin melambung tinggi.
Naiknya minyak akan berdampak besar terhadap kenaikan harga kebutuhan pokok yang lain. Dan tentu saja ini akan menimblkan gejolak besar apabila tidak diimbangi dengan kenaikan upah bagi para pekerja. Dan tentunya ini akan menjadi PR bagi para pemangku kebijakan agar harga barang bisa dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat, dan bukan hanya kalangan atas saja, tetap juga kelangan menengah ke bawah.
Blitar, 29 maret 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H