Mohon tunggu...
Sri Endah Mufidah
Sri Endah Mufidah Mohon Tunggu... Guru - Guru PAI di Pemkab Blitar

Menyukai dunia pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Teruntuk Kakak serta Sahabatku Tercinta, Ibu Siti Nazarotin

2 Januari 2022   15:20 Diperbarui: 2 Januari 2022   16:35 300
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Doa panjenengan disepertiga malam terakhir didengar Allah. Dan Allah pasti memberikan apa yang hambaNya pinta. Selain itu, gemblengan seorang ibu, pasti turut membentuk kepribadian putra putri panjenengan.

Bu Naz...

Selain sebagai guru, panjenengan juga memiliki tugas tambahan yang sangat banyak. Tetapi panjenengan bisa mengatur waktu yang panjenengan miliki dengan sebaik-baiknya, dan hasilnya panjenengan bisa menyelesaikan semua tugas serta tanggung jawab yang dibebankan kepada panjenengan dengan sangat sempurna. Aku yakin, teman-teman memberikan tugas tersebut bukan tanpa alasan. Panjenengan dianggap sangat mampu untuk bisa menyelesaikan tugas dan tanggung jawab tersebut.

Bu Naz...

Teringat sekali saat panjenengan memberikan motivasi kepadaku untuk bisa mengisi sedikit waktu luang  yang aku miliki dengan menulis. Ketika itu, aku mengeluh, apa bisa? Panjenengan terus mendorong dan menjawab, kalau kita pasti bisa apabila kita mau berusaha. Panjenengan juga selalu aku jadikan tempat mencurahkan semua pertanyaan yang aku tidak bisa menyelesaikan sendiri. 

Dan, layaknya seorang ibu kepada anaknya, panjenengan selalu melontarkan dorongan-dorongan, solusi, dan tanggapan yang aku butuhkan.

Bu Naz...

Saat ada kesempatan bertemu, tidak pernah aku sia-siakan waktuku untuk mengobrol banyak bersama panjenengan. Selain itu, bincang-bincang tipis juga selalu kita selipkan. Tujuanku cuma satu, aku ingin banyak meniru cara panjenengan bergaul, menyelesaikan masalah dan bersahabat.

Dokpri
Dokpri

Bu Naz...

Teriring doaku diawal tahun ini, semoga panjenengan selalu mendapat limpahan kesehatan, karunia, kesanggupan untuk menyelesaikan semua tugas dan tanggung jawab yang dibebankan dipundak panjenengan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun