Mohon tunggu...
Sri Endah Mufidah
Sri Endah Mufidah Mohon Tunggu... Guru - Guru PAI di Pemkab Blitar

Menyukai dunia pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Kiat Menemukan ART yang Bisa "Klik" dengan Majikan

24 November 2021   17:44 Diperbarui: 24 November 2021   18:35 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mencari seorang Asisten Rumah Tangga (ART) adalah sebuah pekerjaan yang susah-susah gampang. Kok bisa? Gampangnya? Karena sekarang sudah banyak sekali agen jasa penyedia ART, disana banyak sekali tersedia  orang-orang yang telah mendaftarkan dirinya dan siap menjadi ART. Tinggal menghubungi agen, kita akan mendapatkan ART.

Susahnya? apabila ART yang kita pilih hanya memiliki money oriented (berorientasi pada uang) tanpa memiliki dedikasi yang tinggi terhadap pekerjaan yang dia emban. ART tersebut hanya sebatas bekerja, dia sangat menghargai waktu yang dia berikan, sementara majikan hanya berkewajiban untuk membayar gajinya, beres.

Kebanyakan, para majikan mengharapkan sesuatu yang lebih dari para ART. Ketika si majikan sedang berada diluar rumah, majikan merasa aman dan nyaman menitipkan rumahnya, segala sesuatu yang ada di rumah bahkan anaknya kepada ART tersebut.

Sering kita lihat beberapa kasus di beberapa media online. Banyak ART yang justru mencelakakan majikannya. Seperti menjadi dalang penculikan anak, menjadi penunjuk arah terjadinya perampokan atau mencuri harta milik majikannya,menjadi penyebab retaknya rumah tangga majikan karena ART tersebut menjadi orang ketiga dalam rumah tangga majikannya, mengumbar rahasia keluarga majikan  dan lain-lain. 

Bagi para majikan, sebenarnya kalau tujuan utama mencari ART hanya untuk membantu mengerjakan beberapa pekerjaan rumah, tidak perlu mencari ART yang sifatnya menetap. Ingin ART yang membantu mencuci baju? Sekarang sudah banyak sekali jasa mencuci dan meyeterika. Tinggal kirim pakaian ke laundry atau tinggal kring ke laundry, pakaian yang akan dicuci akan diambil dan akan dikembalikan dalam keadaan bersih. Karena sekarang sudah banyak laundry yang melengkapi dengan jasa layan antar.

Kalau menginginkan jasa membersihkan rumah, sekarang juga sudah banyak jasa cleaning service yang bisa dan mau di pekerjaan kapan saja kita mau. Biaya yang harus dikeluarkan sesuai perjanjian. Biasanya ongkosnya perjam. Jadi tinggal dikalikan berapa jam cleaning service tersebut di pekerjakan dan hasilnya tentu lebih memuaskan karena dikerjakan oleh para pekerja yang profesional.

Jasa untuk cuci mobil dan motorpun sudah banyak. Tinggal kring, para penyedia jasa akan mengambil mobil dan motor yang akan dicuci.

Bila kita ingin jasa merawat anak, sudah tersedia jasa penitipan anak. Mereka akan mengasuh anak kita saat  kita masih bekerja dan kita bisa menitipkan anak menurut perjanjian  yang kita buat. Bahkan, selain menitipkan anak, anak tersebut juga akan dimasukkan ke  nursery atau semacam pre school. Jadi, selain dititipkan, sekaligus anak bisa belajar.

 Sebelum memutuskan mencari atau menerima seorang ART sebaiknya kita berfikir lebih jauh dampak yang akan kita terima. Para majikan harus benar-benar siap menerima resiko apabila mau mempekerjakan seorang ART.

Tetapi, banyak pula ART yang bisa benar-benar masuk menjadi bagian keluarga majikannya. Majikan tidak memperlakukan ARTnya sebagai seorang ART. Majikan tidak enggan mengeluarkan uang bonus kepada ART nya, bahkan seringpula diajak jalan-jalan atau shopping.

Berikut ada beberapa tips saat kita memutuskan untuk mencari seorang ART:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun