Saya gabung kompasiana bulan lalu karena lihat beberapa status teman yang banyak menulis di web tersebut. Setelah melihat tulisan di sana serta banyaknya pilihan topik dalam menulis, saya tergelitik untuk gabung.Â
Ternyata butuh kesabaran tingkat dewa untuk bisa menjadi anggota karena beberapa kali gagal mendaftar. Sempat nanya beberapa teman yang hanya butuh waktu 5 menit dan berhasil gabung. Oh ternyata waktu saya daftar  web sedang dalam maintenance.
Pengalaman saya menjadi anggota kompasiana yang belum ada sebulan ternyata mengasyikkan dan membuat candu untuk selalu menulis. Pengin tahu alasannya?
1. Mempunyai banyak pilihan topik
Dalam web ini menyajikan banyak topik yang bisa kita pilih sesuai dengan yang ingin kita tulis dan kadang ada topik pilihan dari admin yang semakin memudahkan kita dalam menulis. Apalagi saya sebagai pendatang baru dan masih belajar menulis.
2. Blogger bersama
Kompasiana merupakan blogger bersama. Jadi tulisan kita bisa langsung tanyang apabila tidak melanggar peraturan yang sudah ditentukan. Untuk menyertakan gambar akan ditanya dulu sumbernya. Apabila tidak jelas maka akan otomatis terhapus.
3. Komentar yang positif dari anggota lain
Yang membuat saya semakin senang menulis karrna anggotanya selalu memberikan komentar positif dan support. Anggota yang sudah senior juga sering memberikan semangat pada pendatang baru.
4. Ada reward
Reward juga merupakan penyemangat bagi saya untuk semakin belajar menulis dengan baik.