Sejak bulan oktober lalu, pemberitaan tentang hadirnya fitur WhatsApp Business Search menjadi salah satu permbincang hangat. Pasalnya hadirnya fitur terbaru dari WhatsApp ini membantu bisnis lebih mudah terhubung dengan customer.
Jika kamu belum tahu WhatsApp Business Search itu apa, bisa dibilang merupakan fitur terbaru dari WhatsApp yang membantu pengguna WhatsApp untuk mencari bisnis dan terhubung dengan bsinis lebih mudah.
Fitur ini sendiri hadir secara beta pertama kali di Indonesia dan beberapa negera lainnya., sehingga tentunya belum bias digunakan diluar di Indonesia yah.
Hadirnya fitur WhatsApp Business Search ini sendiri memang sangat ditunggu-tunggu oleh para pelaku usaha bisnis yah. Pasalnya, melalui fitur ini customer dan bisnis akan lebih mudah terhubung.
Lalu, bagaimana seharusnya bisnis agar bisa dicari melalui fitur WhatsApp Business Search? Hal apa saja yang harus diperhatikan dan dilakukan oleh bisnis?
Menggunakan WhatsApp Business Platform
Hal pertama yang harus dilakukan bisnis agar bisa dicari melalui WhatsApp Business Search tentunya adalah dengan menggunakan WhatsApp Business Platform.
Pasalnya, bisnis yang mengguankan WhatsApp Business versi gratis tidak akan bisa dicari oleh para pengguna WhatsApp melalui fitur WhatsApp Business Search yah.
Dari sini tentunya sudah dapat dipastikan, bahwa bisnis yang dicari tentunya bukan bisnis sembarangan karena bisnis harus menggunakan platform khusus untuk bisnis enterprise.
Saat ini sendiri untuk bisa menggunakan WhatsApp Business Platform sebenarnya kamu tidak perlu susah payah. Hal ini karena tersedia banyak penyedia layanan WhatsApp Business Platform yang ada di Indonesia loh.
Salah satu contoh penyedia layanan WhatsApp Business Platform di Indonesia dan dapat menjadi pilihan untuk bisnis tentu adalah Wappin yah. Hal ini karena adanya fitur dan layanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis yang kamu jalani atau miliki.
Terverifikasi Pihak WhatsApp dan Mendapatkan Centang Hijau
Bisnis yang bisa dicari oleh para pengguna WhatsApp, tentunya merupakan bisnis yang sudah terverifikasi oleh pihak WhatsApp secara aman yah.
Bisnis yang terverifikasi oleh pihak WhatsApp nantinya akan mendapatkan centang hijau yang menandakan bahwa mereka merupakan kontak resmi sehingga customer mereka tidak akan salah.
Walau mungkin terdengar mudah, mendapatkan verifikasi dan centang hijau dari WhatsApp senidri tidaklah mudah. Ada beberapa tahap dan hal yang harus bisnis siapkan agar bisa terverifikasi oleh pihak WhatsApp.
Namun, tentu hal ini bukan hal yang mustahil untuk bisnis karena selama persyaratan yang dibutuhkan lengkap maka bisnis dengan mudah terverifikasi loh.
Nah, kurang lebih begitulah penjelasan tentang penggunaan WhatsApp Business Search pada bisnis dan bagaimana bisnis agar bisa dicari melalui WhatsApp Business Search.
Kira-kira bagaimana dengan bisnis kamu saat ini? Apakah sudah bisa dicari melalui fitur WhatsApp Business Search?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H