Mohon tunggu...
Sovia Margaretta Asi Simbolon
Sovia Margaretta Asi Simbolon Mohon Tunggu... Guru - Senang membaca dan berbagi ilmu

Berdiskusi kepada Tuhan

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Arti Kehadiran Blog dan Blogger

4 Februari 2017   22:43 Diperbarui: 26 Februari 2017   20:00 422
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kehadiran blog dapat mengawetkan  jiwa para blogger dan pengunjung. Blog menyajikan gagasan  yang memberikan berbagai solusi. Pengunjung blog  akan  betah dan nyaman ketika menemukan gagasan sesuai dengan profesi atau kebutuhan. Setiap gagasan yang ditulis di blog dapat membangun pola pikir, menginspirasi, bahkan menjadi arsitek jiwa bagi pengunjung.

Blog ibarat rumah yang memberi solusi bagi pengunjung. Dikemas dalam tulisan berbentuk artikel maupun cerita dengan berbagai tema : pendidikan, budaya, sosial, agama, kesehatan, perekonomian, gaya hidup, teknologi, dan lain-lain. Dalam mengemas tulisannya, setiap blogger memiliki gaya khas tersendiri. Tulisan tersebut biasanya   hasil dari pengamatan, pengalaman, dan penelitian atau eksperimen.

Tanpa kita sadari pengunjung akan mendapat kesegaran tiap mengunjungi blog jika sesuai dengan kebutuhannya. Sedangkan para blogger tanpa disadari akan menjadi “blogger dermawan” karena menyumbangkan sejuta gagasan  yang memberi solusi, mengajak pembaca berpikir positif, dan membangun karakter yang lebih unggul.

Blog dapat memberikan pengaruh yang besar, baik negatif maupun positif. Oleh karena itu,  blogger sebaiknya selalu menaburkan bibit-bibit positif dan inspiratif di blog-nya agar pembaca menghasilkan buah yang sehat dan bervitamin.

Aku sangat menerima kehadiran blog yang bernama ” Kompasiana”, blog ini memberi kesempatan kepada kita untuk menyampaikan kisah dan gagasan. Kompasiana tidak membatasi profesi kita dalam menulis ide dan gagasan. Sebagai blogger pemula,  aku sangat bersyukur  karena mendaftar sebagai kompasianer. Menurutku kompasiana adalah rumah dan media pembelajaran yang menginspirasi.

Blogku, Rumahku

Blogku adalah rumah yang terbuka untuk umum. Aku mengundang orang untuk berkunjung. Kuhiasi rumahku dengan beraneka tulisan mulai dari kisah, pengalaman, dan artikel.  Setiap isinya kupamerkan kepada khalayak ramai. Blog bernama kompasiana membantuku  dalam menyampaikan gagasan yang kurangkai dalam bentuk tulisan inspiratif. Kompasiana juga membantuku menemukan solusi lewat tulisan di rumah blogger lain yang kukunjungi.

Blog kompasiana kujadikan media pembelajaran bagi siswaku, kuajak mereka mengunjungi blogku, mendiskusikannya, dan menganalisis. Hasil diskusi tersebut mereka kirim lewat email atau gmail. Bila aku berhalangan hadir, aku menugaskan mereka membaca blogku dan memberikan tugas lewat blog tersebut. Hasilnya mereka kirim  melalui email. Tanpa kehadiranku sebagai guru, blog membantu proses belajar mengajar siswaku  di kelas. Lewat blog aku mengguncang pikiran siswa untuk menulis. Tulisan mereka yang berupa cerpen dan puisi lalu dikirim ke media cetak. Tidak terbit atau terbit mereka harus share tulisan tersebut di blog masing-masing. Aku bersyukur dan bangga memiliki blog yang bernama kompasiana.

Blog untuk Berbagai Profesi

Setiap kalangan dari berbagai profesi berhak memiliki blog. Lewat blog mereka dapat menceritakan kisah dan pengalaman inspiratif sesuai dengan profesi masing-masing. Seorang petani yang tinggal di daerah pegunungan dapat menceritakan kehidupannya dan cara bertanam padi yang baik sehingga menghasilkan padi yang unggul. Seorang dokter yang berada di daerah terluar dapat berbagi pengalaman ketika menghadapi pasien yang pikirannya masih primitif. Seorang guru yang berada di daerah pedalaman dapat berbagi kisah dengan sesama guru lain lewat blog. Para nelayan yang selalu berkecimpung dengan laut dapat menceritakan pengalamannya. Petugas PLN dapat berbagi kisah menghadapi bahaya saat memasang listrik di daerah terpencil. Kisah berbagai yang ditulis di blog dapat menginspirasi pengunjung. Pengunjung jadi semangat dan termotivasi saat membaca kisah tersebut.

Blog memberikan inspirasi bagi pembaca agar selalu berkarya dan berkarakter. Tulisan tiap blogger dapat mengarahkan tiap langkah dan menjaga integritas dan kejujuran.

Blogger Dermawan

Sebagai blogger pemula,  aku harus banyak membenahi diri dan berlatih menulis. Kompasiana  menjadi rumah belajarku. Aku berusaha mengirim tulisan yang berkarakter, mengispirasi, dan dapat membangun karakter. Aku berharap setiap pengunjung merasa nyaman dan terbangun karakternya. Sebagai blogger aku belajar menyumbangkan pikiran yang memberi solusi dan inspiratif. Aku berharap menjadi salah seorang blogger dermawan yang bersedia memberi solusi yang membangun karakter, mengajak pembaca lebih kreatif dan inovatif, mengajak pembaca menjaga Bhinneka Tunggal Ika, dan menjadi blogger yang pemberi mahakarya bagi Indonesia. Beyond blogging, aku dapat menyumbangkan pikiran dan gagasan yang membangun Indonesia. Terimakasihku untuk blog kompasiana.

Facebook Twitter

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun