Mohon tunggu...
Sorot
Sorot Mohon Tunggu... Lainnya - Akun Resmi

Akun ini merupakan resmi milik Kompasiana. Kompasiana Sorot digunakan untuk mempublikasikan artikel-artikel seputar rilis, serta kolaborasi dengan mitra. Email : sorot.kompasiana@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Menjaga Demokrasi Bersama: Kolaborasi PDI Perjuangan dan Nasdem untuk Indonesia

15 Februari 2024   13:05 Diperbarui: 21 Februari 2024   16:36 223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Merespon perkembangan terkini maka PDI Perjuangan memandang penting penting bahwa mengurus negara sebesar ini tidak bisa sendiri. Natur politik PDI Perjuangan adalah gotong royong. Namun kegotong royongan harus diletakkan dalam kerangka politik yang benar, ada cita cita ideologi sebagai basis perekatnya. Dengan solidaritas inilah kerjasama politik akan lebih kokoh.

PDI Perjuangan dan Partai Nasdem sama sama berwatak nasionalis, genealogi keduanya memudahkan bila kerjasama terajut. Apalagi antara Ibu Mega dengan Pak Surya adalah kawan lama, beliau berdua sama sama mengawal pemerintahan Presiden Jokowi selama ini, termasuk tidak segan menyampaikan nasehat atas jalannya pemerintah jika dijumpai penyimpangan.
 
Kalaupun toh kedepan PDI Perjuangan dan Nasdem karena takdir sejarah berjalan beriringan, baik didalam pemerintahan maupun di luar pemerintahan, saya yakin punya niat baik untuk menjaga demokrasi kita. Demokrasi harus kita jaga, harganya sangat mahal, Kita tidak ingin cita cita reformasi tenggelam setelah berjalan 25 tahun ini. Sebaliknya, PDI Perjuangan memiliki semangat untuk menjaga demokrasi ini tegak, bukan dari sekedar kata kata tanpa makna, namun praktik demokrasi subtantif berjalan senyatanya.  
 
Peran partai seperti PDI Perjuangan dan Nasdem, dan semua partai punya tanggungjawab menjaga demokrasi. Kerisauan sejumlah guru besar, aktivis, dan pegiat demokrasi atas kemunduran demokrasi belakangan ini harus dijawab oleh partai partai, bukan dengan gimmick tetapi tindakan tindakan yang kongkrit.  
 
Saya kira salah satu kerangka yang pas untuk meletakkan dasar kerjasama PDI Perjuangan dan Nasdem adalah menjawab kegusaran publik atas kemunduran demokrasi ini. Termasuk mengajak segenap elemen demokrasi lainnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun