Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Apesnya Aguero: Kena Prank Barca!, Ingin Cabut, Kemudian Bertahan dan Sekarang Malah Cedera

8 Agustus 2021   17:24 Diperbarui: 9 Agustus 2021   14:11 746
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Prahara badai masalah belum mau berhenti dari klub asal Spanyol, Barcelona. Setelah Barcelona dan Lionel Messi resmi "batal rujuk" kembali akibat masalah krisis finansial yang sedang dialami Barcelona akibat pandemi covid-19 dan adanya pembatasan gaji dari otoritas La Liga.

Kabar berita ini, resmi disampaikan oleh pihak Manajemen Barcelona dan pernyataan konferensi pers Presiden Barcelona, Joan Laporta. Sontak kabar ini, menggegerkan jagad dunia maya. Nama Messi menjadi trending topic dalam beberapa hari terakhir.

Bahkan kabar terakhir, menyebutkan jika Messi akan segera berseragam PSG dalam waktu dekat. Rencana Messi akan dikontrak selama dua tahun, hingga tahun 2023 dengan opsi perpanjangan semusim. Peresmian ini direncanakan akan digelar di Menara Eiffel pada 10 Agustus 2021.

Padahal sebelum, ada kabar resmi tentang gagalnya perekrutan Messi. Barcelona dan Messi dikabarkan sudah semakin dekat untuk penandatanganan kontrak, karena kedua belah pihak telah sepakat, bahkan Messi rela gajinya dipangkas 50 persen.

Selain nama Messi, ada nama Sergio Aguero yang juga ikut-ikutan menjadi trending topic. Aguero dikabarkan, merasa kecewa dengan pihak Barcelona karena manajemen gagal merekrut Messi.

Kekecewaan yang menimpa Aguero, bahkan menyebabkan jika sang pemain ingin segera cabut dari Barcelona. Padahal, Aguero baru saja bergabung dengan Barcelona sekitar dua bulan sejak berstatus free transfer dari klub sebelumnya, Manchester City.

Jika pada akhirnya, Aguero cabut dari Barcelona, hal ini akan jadi prahara baru bagi skuad Barca. Slot penyerang yang baru saja ditinggalkan Messi, bisa diisi oleh Aguero, namun jika Aguero ikut pergi, Barcelona akan dibuat pusing untuk mencari penggantinya. Karena Barcelona, sedang terbebani masalah krisis finansial dan pembatasan gaji.

Salah satu alasan, Aguero bersedia pindah ke Barcelona adalah karena Messi. Aguero ingin bermain Bersama Messi di Barcelona. Aguero dan Messi merupakan sahabat baik, yang sama-sama sudah saling mengenal sejak meniti karir di level timnas junior Argentina. Hal ini yang disampaikan Aguero kepada media, ketika diperkenalkan oleh Barcelona dalam jumpa pers.

Aguero dan Messi sudah biasa main bareng di timnas Argentina, tetapi untuk level klub mereka berdua belum pernah bermain Bersama. Sehingga, ketika ada kesempatan untuk dapat bermain dengan Messi, Aguero tidak menolak pinangan Barcelona. Aguero bahkan sampai rela gajinya dipotong sepertiga dari penghasilan terakhirnya di Manchester City.

Menurut sumber berita dari media Catalan, Beteve dan menurut Jurnalis Italia, Tancredi Palmieri. Melihat situasi saat ini di Barcelona, yang sedang kacau dan tidak kondusif, Aguero ingin segera meninggalkan Barcelona dan mengakhiri karir sedini mungkin di Barcelona, padahal kontrak Aguero baru seumur jagung di Barca.

Aguero juga sama sekali belum bermain di kompetisi resmi Bersama Barcelona. Aguero dikabarkan menugaskan kuasa hukumnya, untuk mempelajari klausul kontrak antara dirinya dengan Barcelona. Kuasa hukum, diminta untuk mempelajari secara detail apakah ada celah bagi Aguero untuk segera angkat kaki dari Barcelona.

Ekspresi lesu Aguero tunjukkan ketika mengikuti sesi Latihan pagi Barcelona, pada hari Jumat, 6 Agustus 2021. Aguero nampak lesu, ketika sesi Latihan tersebut di unggah di akun klub Barcelona.

Namun, kabar tentang Aguero ingin cabut dari Barca, dibantah oleh media asal Spanyol Mundo Deportivo, menurut sumber yang dekat dengan Aguero menyebutkan bahwa Aguero tidak berencana meninggalkan Barcelona.

Wajar juga sih, jika Aguero merasa kecewa karena di prank pihak Barca. Mungkin kekecewaan ini, dikarenakan ketika melakukan negoisasi dengan Aguero, pihak Barca memberi harapan ke Aguero bahwa Barca akan memperpanjang kontrak atau merekrut Messi kembali.

Setelah kenyataan yang didapati berbeda, Aguero merasa berang dan kecewa. Namun, jika kekecewaan ini sampai membuat Aguero cabut dari Barcelona, tentu ini menjadi kerugian bagi kedua belah pihak.

Di sisi Barcelona, setelah kehilangan Messi, Barca seperti mendapat bencana. Jika ditambah Aguero pergi, maka Barcelona seperti mendapatkan tamparan keras. Barca akan kehilangan salah satu striker top untuk menggantikan Messi, disaat Barca sedang mengalami krisis finansial, mencari pengganti dua striker langsung adalah hal yang sulit diwujudkan.

Sedang bagi Aguero, kepindahannya dari Barcelona yang baru seumur jagung akan menuai kecaman dari banyak pihak. Karena, Aguero hanya memikirkan dirinya sendiri tanpa memikirkan nasib Barcelona. Selain itu, kompetisi liga-liga sepakbola akan segera dimulai, apabila Aguero pindah ia harus beradaptasi lagi mulai dari nol.

Berkembangnya rumor Aguero di berbagai media, membuat Aguero harus membuat pernyataan. Setelah Messi, melakukan jumpa pers terakhirnya bersama Barcelona. Tak lama kemudian, Aguero buka suara terkait kelanjutann kisahnya di Barcelona.

"Jangan khawatir, kalian memiliki saya sepanjang tahun." ucap Aguero seperti dikutip  dari Goal International

Dengan pernyataan dari Aguero ini, berarti mementahkan berbagai spekulasi dan kemungkinan terkait masa depannya di Barcelona. Aguero menyatakan tetap bertahan di Barcelona, sehingga dengan komitmen ini membuat lega fans Barcelona.

Namun saat ini, nasib apes sedang memayungi Aguero. Setelah dikabarkan terkena prank Barca, kemudian ingin segera cabut dari Barca dan pernyataan terakhir memilih bertahan. Aguero sekarang sedang mengalami cedera betis.

Pihak Barca, mengkonfirmasi cedera betis yang dialami Aguero, diperkirakan perlu waktu penyembuhan 3-4 pekan.

Itu artinya, debut resmi Aguero di la liga akan tertunda.

Kasihan bener nasib Aguero, semoga apesnya cukup sampai disini saja.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun