Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Boaz Solossa Resmi Diputus Kontraknya Oleh Persipura, Terkait Masalah ini?

8 Juli 2021   02:31 Diperbarui: 10 Juli 2021   04:07 411
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bersama timnas Indonesia Boaz memiliki 48 caps penampilan dan catatan 14 gol. Sedangkan Bersama Persipura, catatan mentereng selama 15 musim dimiliki oleh Boaz dengen 176 gol telah dicetaknya.

Bersama timnas Indonesia, memang Boaz tidak dapat memberikan gelar apa-apa. Namun, hal berbeda Boaz catatkan ketika berbaju Persipura. Boaz mempersembahkan 4 gelar Juara Liga Indonesia di musim 2005, 2008/2009, 2010/2011 dan 2013 dan meraih gelar individu pencetak gol terbanyak Liga Indonesia di musim 2008/2009, 2010/2011 dan 2013.

Nasib Boaz, hampir mirip bintang Barcelona yaitu Messi, setelah hampir membela Barcelona selama 17 musim, per tanggal 1 Juli 2021 kemarin, kontrak Messi berakhir. Hanya bedanya Jika kontrak Messi telah berakhir, sedangkan Boaz karena dilepas oleh manajemen Persipura. Dan mereka sama-sama ikon dan bintang klub, Boaz bagi Persipura dan Messi bagi Barcelona.

Di usia 35 tahun, Menarik untuk kita tunggu, kemanakah Boaz akan berlabuh. Apakah Boaz akan memutuskan untuk pensiun karena tidak ingin mengkhianati lambang klub Persipura atau Boaz akan mencoba menerima pinangan klub lain.

Semoga keputusan pihak klub melepas Boaz, tidak menimbulkan penyesalan bagi Persipura di kemudian hari, karena ditinggalkan salah satu ikon dan bintang lapangan. Hal ini pasti mengecewakan untuk Boaz dan fans Persipura.

Tetap semangat Boaz.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun