Mohon tunggu...
TIM PPK ORMAWA BPM FKEP UNEJ
TIM PPK ORMAWA BPM FKEP UNEJ Mohon Tunggu... Freelancer - Universitas Jember

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

MMD 1 Telah Terlaksana, Program Tim PPK Ormawa Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Fkep Unej Mendapat Antusias Tinggi

4 Agustus 2022   15:07 Diperbarui: 4 Agustus 2022   15:19 715
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sesi diskusi dengan Bidan desa dan pendamping dari Puskesmas Mayang (Dokpri)


Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) Fakultas Keperawatan (FKEP) Universitas Jember (UNEJ) melalui Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) menggelar pembukaan sekaligus kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) 1. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari  Senin, 1 Agustus di Balai Desa Mayang, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember. Kegiatan ini dihadiri oleh tamu undangan yaitu Dosen Pembimbing tim PPK Ormawa BPM Fkep Unej, Kepala Desa Mayang, Jajaran Perangkat Desa Mayang, Pendamping Puskesmas Mayang, Bidan Desa Mayang, serta para remaja Desa Mayang

PPK Ormawa merupakan program yang dicetuskan oleh Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi, Riset dan Teknologi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia sebagai wadah dalam mengembangkan soft skills dan meningkatan kapasitas organisasi kemahasiswaan, serta menerapkan kebijakan Merdeka Belajar melalui kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat

Acara diawali dengan pembukaan oleh MC kemudian dilanjutkan sambutan dari ketua tim PPK Ormawa BPM FKEP UNEJ 2022, Novita Putri Eka, Dosen Pembimbing BPM FKEP UNEJ 2022 Ns. Rismawan Adi Yunanto, S.Kep., M.Kep, dan Kepala Desa Mayang.

Sambutan oleh Kepala Desa Mayang, Bapak Eli Febriyanto (Dokpri)
Sambutan oleh Kepala Desa Mayang, Bapak Eli Febriyanto (Dokpri)

Sambutan positif dari masyarakat desa Mayang disampaikan oleh Kepala Desa Mayang Eli Febrianto  "Semoga Kegiatan yang dilakukan adek adek ini berjalan dengan lancar dan sukses karena permasalahan stunting di Desa Mayang merupakan salah satu masalah yang perlu diatasi"

Ketua Tim PPK Ormawa BPM FKEP UNEJ 2022, Novita Putri Eka memaparkan kegiatan ini berfokus pada pembentukan kader remaja guna menurunkan angka stunting di Desa Mayang melalui program Gerakan Remaja Pintar Turunkan Angka Stunting (GEMINTANG). Dalam pemaparannya ketua tim menjelaskan beberapa program yang akan dilaksanakan antara lain screening kesehatan remaja, edukasi dan pelatihan, modifikasi kesehatan lingkungan dan penerjunan kader GEMINTANG.

Sesi diskusi dengan Bidan desa dan pendamping dari Puskesmas Mayang (Dokpri)
Sesi diskusi dengan Bidan desa dan pendamping dari Puskesmas Mayang (Dokpri)

Berakhirnya pemaparan program GEMINTANG mengawali sesi tanya jawab dan diskusi. Ibu ajeng selaku Bidan Desa memberi masukan agar program GEMINTANG ini dapat disosialisasikan kepada seluruh lapisan masyarakat agar menekan angka pernikahan dini

"Harapannya program GEMINTANG ini dapat terus berjalan hingga tahun tahun berikutnya, sekalipun program PPK sudah berhenti," ujar Novita Putri Eka selaku Ketua Tim PPK Ormawa BPM FKEP UNEJ 2022. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun