Mohon tunggu...
Sonti Soraya Sinaga
Sonti Soraya Sinaga Mohon Tunggu... Karyawan Swasta -

a full time officer, sometimes a traveller

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

8 Hari Menikmati Jepang di Akhir Musim Semi

2 Agustus 2016   17:21 Diperbarui: 2 Agustus 2016   19:31 1401
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hari ke-8: Tokyo – Jakarta

Dan tibalah hari terakhir perjalanan kami di Jepang. Malam sebelumnya kami memutuskan untuk bangun agak siang. Kami baru bangun pukul 08.00 lalu segera mengemasi barang-barang kami dan bergerak ke stasiun Shibuya. Di sana kami menitipkan bawaan kami di loker penyimpanan lalu melanjutkan perjalanan ke stasiun Sendagaya dan berjalan kaki ke Shinjuku Gyoen National Park.

Tempat ini juga sudah saya kunjungi tahun lalu, dan alasannya masih sama, tahun lalu saya tak bisa banyak menikmati taman itu karena hujan. Dan pagi itu langit Tokyo cerah sekali, kami puas berlama-lama menjalani taman yang terluas di Tokyo tersebut. Sama seperti taman kebanyakan di Jepang, Shinjuku Gyoen pun akan lebih indah untuk dikunjungi ketika bunga Sakura mekar, dan saya tetap senang walaupun masa mekar Sakura sudah selesai, karena pengunjungnya jadi lebih sedikit. Saya memang lebih suka mendatangi tempat wisata di  tempat yang tenang dan sepi.

salah satu sudut dengan kolam yang bersih di dalam Shinjuku Gyoen National Park (dokumentasi pribadi)
salah satu sudut dengan kolam yang bersih di dalam Shinjuku Gyoen National Park (dokumentasi pribadi)
Sejam berkeliling Shinjuku Gyoen, kami kembali ke Shibuya lagi dan berkeliling di sana. Rasanya Cuma di Shibuya ini saya bisa menikmati keramaian dengan merekam kesibukan pejalan kaki yang banyak sekali di sana. Dan memang itulah daya tarik salah satu pedestrian teramai di dunia itu. Setelah itu kami juga sempat ke Disney Shop dan makan siang di sebuah restoran ramen di daerah itu, sebelum kembali ke stasiun Shibuya lagi. Kami mengambil tas kami dan menumpangi kereta ekspres dari Shibuya ke Narita. Dan selesailah sudah liburan kami di Jepang.

keramaian Shibuya crossing street difoto dari gerai Starbucks lantai 2 Tsutaya Plaza Shibuya (dokumentasi pribadi)
keramaian Shibuya crossing street difoto dari gerai Starbucks lantai 2 Tsutaya Plaza Shibuya (dokumentasi pribadi)
Jika ditanya, apakah saya masih mau ke Jepang lagi? Maka jawaban saya adalah ya. Ada banyak tempat lain yang masih ingin saya kunjungi di Jepang, terutama di musim gugur. Menurut saya ada beberapa tempat yang akan lebih indah jika dilihat di musim gugur dan saya ingin melakukannya. Mungkin setelah mengunjungi Jepang di musim gugur baru saya merasa cukup dengan eksplorasi Jepang. Semoga keinginan saya ini terwujud, sehingga saya bisa  melanjutkan tulisan soal wisata Jepang lagi untuk yang ketiga kalinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun