Sebagaimana kita ketahui, bahwa era sekarang adalah era digitalisasi. Generasi telah berpindah dari generasi milenial (generasi Y, red) ke generasi Z dan generasi Alpha.Â
Generasi yang akrab dengan digital. Maka pendidik harus mampu mengatur strategi agar generasi tersebut dapat memanfaatkan perangkat digital untuk kegiatan positif. Dan sekolah harus memulainya, berkomitmen dan bersungguh-sungguh mewujudkan literasi digital.
Kepala sekolah adalah pionir penggerak warga sekolah. Menuju dan menghantarkan siswa ke gerbang Profil Pelajar Pancasila. Siswa yang memiliki integritas kepribadian dalam membangun dirinya, agamanya, bangsa, dan negara. Siswa yang bermanfaat bagi sesama dan semesta.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H