E. Tumpukan Tugas dari Berbagai Mata Kuliah
Terkadang, kebetulan beberapa mata kuliah memberikan tugas yang berat pada saat waktu yang bersamaan. Hal ini dapat menyebabkan penumpukan tugas, terutama jika tugas-tugas tersebut membutuhkan waktu dan usaha yang signifikan untuk menyelesaikannya.
Untuk mengatasi masalah penumpukan tugas, berikut ini adalah beberapa solusi yang dapat membantu mahasiswa mengatasi masalah tugas kuliah yang menumpuk:
1. Buatlah Rencana dan Jadwal
Buatlah daftar tugas dan jadwal yang jelas untuk mengerjakan tugas-tugas tersebut. Prioritaskan tugas berdasarkan tenggat waktu dan tingkat urgensi. Sehingga dengan kita membuat rencana dan jadwal pengerjaan tugas yang jelas dapat membantu mengurangi penumpukan tugas.
2. Hindari Prokrastinasi
Mulailah mengerjakan tugas sejak diberikan, dan jangan sampai menunda-nunda pekerjaan. Hindari godaan untuk menunda-nunda dengan membagi tugas menjadi bagian-bagian yang lebih kecil dan mulai mengerjakannya secara bertahap.
3. Mintalah Bantuan atau Diskusikan dengan Dosen
Jika kalian mengalami kesulitan dalam memahami materi atau mengatasi tugas-tugas, jangan ragu untuk meminta bantuan kepada teman sekelas, dosen, tutor akademik atau yang lainnya.
4. Atur Waktu dengan Efisien
Manfaatkan waktu luang kalian di antara jadwal kuliah atau kegiatan lainnya untuk mengerjakan tugas. Hindari menghabiskan terlalu banyak waktu pada kegiatan yang tidak produktif atau mengganggu.