Mohon tunggu...
Sofiana ZhalfaAR
Sofiana ZhalfaAR Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Berenang

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Tugas LKMM-TD

2 Februari 2025   22:46 Diperbarui: 2 Februari 2025   22:46 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Assalamulaikum Wr.Wb . Halo teman teman, perkenalkan aku Sofiana Zhalfa A.R kerap disapa Zhalfa. Saya akan menjelaskan apa motivasi untuk bergabung dalam berorganisasi. Jadi menurut saya organisasi sendiri adalah sebagai wadah yang memungkinkan untuk seseorang/individu berkembang, bersosialisasi, dan memberikan diri berkontribusi untuk masyarakat. Saya akan sedikit menceritakan pengalaman selama ikut berorganisasi. Tergabung dalam organisasi paskibra yang ada di SMP membuat saya belajar pertama kali untuk bisa bersosialisasi dengan banyaknya anggota paskibra baik yang seangkatan atau senior kami, membuat saya belajar untuk bisa mengerjakan tugas yang sebelumnya belum pernah saya dapatkan. Pun terjadi ketika saya menempuh pendidikan SMK, saya mengikuti Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS. Berbekal atas apa yang saya pelajari sewaktu SMP akhirnya saya memberanikan diri untuk mencalonkan sebagai Wakil Ketua OSIS yang dimana saya harus bersaing dan menunjukkan keunggulan diri. Mulai dari situ lah saya menyimpulkan jika mengikuti sebuah organisasi tidak seburuk yang dipikir walau terdapat beberapa hambatan. Bagi saya mengikuti organisasi juga terdapat banyak manfaat salah satu manfaat tersebut adalah saya mulai berkembang pada keterampilan diri saya yang tidak saya dapatkan hanya dengan belajar di bangku sekolah. Misalnya, saya dapat berlatih untuk berjiwa kepempinan, bisa memanajemen waktu dengan sangat baik, mampu berkomunikasi dengan sekitar hingga kerja sama antar tim. Saya juga dapat percaya pada kemampuan diri saya sendiri, mampu menyelesaikan tugas secara baik, setiap peran yang saya gunakan juga berjalan dengan baik. Tentu rasa percaya terhadap diri ini lah yang mampu membantu setiap individu yang ingin berkembang dan meraih cita cita karena kepercayaan diri merupakan salah satu kunci utama meraih kesuksesan. Selain saya dapat mengembangkan sesuatu yang menguntungkan pribadi mengikuti organisasi juga dapat membantu memperluas/membangun relasi dan jaringan. Untuk mendapat relasi dan jaringan yang sangat luas ini kita dapat mengikuti sebuah kegiatan yang sering membuka peluang untuk bekerja, berkolaborasi dan bahkan lingkungan yang mendukung. Memiliki jaringan yang luas dapat membantu menghadapi segala masalah yang ada. Jadi selain banyak manfaat yang didapat bergabung dalam organisasi bukan hanya sekedar untuk menambah aktivitas di luar waktu luang, tetapi juga sebagai sarana untuk pengalaman kehidupan. Oleh karena itu, jangan ragu untuk melangkah dan terlibat dalam organisasi, karena manfaat yang diperoleh jauh lebih besar daripada tantangan yang terus mendatangi. 

Faktor Internal dan Eksternal yang muncul dalam diri yang menjadi pendorong motivasi 

- Faktor Internal. Maksud dari faktor internal sendiri adalah dorongan yang berasal dari diri sendiri. Beberapa faktor yatu : 

    1. Memiliki tujuan dan ambisi pribadi 

    2. Mempunyai rasa percaya diri sehingga merasa mampu untuk menghadapinya 

    3. Rasa minat dan passion yang ada

- Faktor Eksternal. Berkebalikan dengan internal, eksternal sendiri adalah faktor pendukung yang muncul/berasal dari lingkungan sekitar baik keluarga, kerabat dan tetangga. Beberapa contoh faktor eksternal yaitu : 

1. Penghargaan dan pengakuan 

2. Lingkungan sekitar 

3. Tantangan dan kesempatan. 

  

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun