Puisi  |  Permohonan
Soetiyastoko
Yaa Allah
Yang Maha Kuasa
Cegahlah tangan lancangku ini
meraup yang haram
yang tampak begitu
memikat,
sarat mewah nan megah,
penuh nikmat
tersaji
di depan mata
Di sodor-sodor-kan,
dipersilahkan,
sebagai umpan
oleh para juragan
Yaa Allah
Yang Maha Suci
Cegah-lah aku
dari berbuat-dzolim
atau
di-dzolimi
Yaa Allah
Yang Maha Pemberi Petunjuk,
pergaulkan-lah aku
dengan
orang-orang
yang beriman
dan
beramal saleh
serta
saling menasihati
untuk kebenaran
dan
kesabaran.
Jadikan aku
segolongan
dengan orang-orang
yang Dikau ridho-i
Bukan golongan orang
yang
layak
Dikau murka-i, ...
Bukan golongan mereka yang sesat,
mereka yang penuh semangat
dan
riang gembira
dengan nikmatnya maksiat.
Mereka yang bangga
jadi
pengkhianat,
mereka yang ditunggu
neraka jahanam.
Jauhkanlah kami
Yaa Allah, ...
dari
tabiat dan akhlak
yang
seperti itu, ...
Astaqfirullah, ...
ampunilah hamba Yaa Allah.
(Kumohon ridho-Mu, selamatkan dunia dan akhirat-ku. Aamiin, ...).
***
Bumi Puspiptek Asri, Senin 18/07/2022 21:05:23 Â Udara terasa kering dan panas, alirkan keringat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H