Seharusnya Perusahaan-perusahaan tambang yang ada dimaluku memberikan perhatian penuh kepada masyarakat. Membuka kesempatan selebar-lebarnya untuk membawa masyarakat maluku utara hidup lebih baik dengan dibukanya kesempatan kerja di perusahaan-perusahaan tambang dan Membangun Infrastruktur yang memadai. Hal ini harus didukung dengan peraturan daerah yang mengatur tentang perusahaan tambang yang ada dimaluku utara sebagai sarana untuk mewujudkan infratruktur maluku yang maju.
Pemerintah daerah juga lebih memperhatikan bagaimana mencetak masyrakat maluku menjadi Sumber daya Manusia yang berkualitas. Hal ini juga harus didukung dengan adanya Institusi Pendidikan yang menyiapkan guru-guru bagi sekolah berkualitas menjadi suatu kebutuhan penting di Maluku Utara.
Agar masyarakat maluku lebih siap memenuhi kebutuhan sumber daya Manusia yang dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan pegolah Nikel. Sehingga diharapkan masyarakat maluku bisa memiliki kehidupan yang lebih baik dan mengurangi angka kemiskinan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H