Dampak dari penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning dapat membuat pemahaman peserta didik lebih baik dan peserta didik lebih bersemangat dan tidak cepat bosan dalam pembelajaran, karena pada saat pembelajaran peserta didik diajarkan juga untuk menggunakan aplikasi Canva. Pencapaian pemahaman materi yang didapatkan selama proses pembelajaran sangat efektif karena pemilihan model dan media pembelajaran sudah sesuai dengan materi pembelajaran.
Dalam proses pembelajaran berlangsung, dengan menggunakan langkah-langkah PBL, Galery Walk Teknik dan aplikasi aplikasi Canva, respon dari lingkungan sekitar yaitu teman sejawat dan kepala sekolah memberikan respon positif. Â Faktor yang menunjukkan bahwa model pembelajaran yang telah dilakukan berhasil adalah dengan pemahaman peserta didik dalam belajar dan hasil pembelajaran.
Berdasarkan hasil tersebut, dengan menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning yang dipadukan dengan Galery Walk Teknik dan media pembelajaran yang menarik menggunakan aplikasi Canva akan meningkatkan minta belajar peserta didik dan mempu meningkatkan hasil belajar peserta didik menjadi lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H