"Iya, saya sudah berkordinasi dengan Sekjen dan Ketum. Â Jadi kemungkinan besar diundur menjadi 18 Juni," kata Wakil Sekjen Pertina H. Djasman Abubakar.
Huswatun berhasil meraih medali perak ASBC Asian Boxing Championships di Dubai, Uni Emirat Arab. Dia kalah dari Rimma Volosenko (Kazakhstan) pada final kelas 60kg, Minggu (30/5).
Huswatun jatuh pada ronde pertama. Dia sempat bangkit untuk melanjutkan pertandingan. Tapi wasit menghentikannya.
Pencapaian Atun tercatat sebagai sejarah. Petinju kebanggaan masyarakat Nusa Tenggara Barat itu - menjadi petinju putri Indonesia pertama yang berhasil ke final ASBC Asian Boxing Championships.*
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H