Bicara soal tanaman hias, jujur saya buta sama sekali. Jadilah, saya bertanya ke seorang teman yang memang hobi berkebun dan mengoleksi berbagai tanaman hias untuk meneduhkan dan mempercantik rumahnya. Menurut teman saya ini, tanaman hias 2021 yang akan terus digandrungi dan dicari adalah tanaman yang harganya mahal karena dihitung per daun, seperti tanaman hias aglonema dan keladi (caladium sp).
Aglonema adalah jenis tanaman hias yang mudah hidup di daerah tropis, baik di luar maupun di dalam ruangan. Nama lain tanaman ini adalah Sri Rejeki atau di negara lain di sebut Chinese Evergreen (cemara china). Dipercaya, tanaman ini mampu memberi energi positif untuk mendatangkan rezeki. NASA bahkan menetapkan aglonema sebagai tanaman yang berguna menghilangkan polutan rumah tangga yang ada di udara. Varian aglonema banyak sekali. Dan di tahun 2021, diprediksi para pencinta tanaman ini akan lebih fokus melengkapi koleksi motif tanaman aglonema yang memang berwarna-warni tersebut.
Anggrek. Tanaman hias ini masih bernilai prestige tinggi, sehingga diprediksi akan booming lagi. Tampilannya cantik dan sangat layak untuk dipamerin di media-media sosial. Kelebihan lain dari anggrek adalah harganya yang terjangkau kalau kita membeli dari anakan. Variannya banyak dan perawatannya cukup mudah. Cukup kita letakkan di tempat yang sejuk, kita siram dengan pupuk penumbuh akar/bunga dan antifungi, maka tanaman ini akan bertumbuh dengan baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H