Mohon tunggu...
Siti Nazarotin
Siti Nazarotin Mohon Tunggu... Guru - Dinas di UPT SD Negeri Kuningan Blitar

Tebarkan manfaat lewat kata-kata. Akun Youtube: https://youtube.com/channel/UCKxiYi5o-gFyq-XmHx3DTbQ

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Pawai Ta'aruf dalam Rangka Songsong Datangnya Bulan Ramadhan

18 Maret 2023   21:12 Diperbarui: 19 Maret 2023   15:08 1454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mobil hias kontingen SDN Karangsono 02  | Foto: Suprapti 

Bagi saya, hari ini merupakan hari yang sangat spesial. Mengapa? Karena saya beserta anak-anak perwakilan lembaga se Kecamatan Kanigoro mengikuti sebuah kegiatan penting. Apa itu?

Berpartisipasi dalam Acara Pawai Ta'aruf Songsong Kedatangan Bulan Ramadhan


Hari ini, Sabtu 18 Maret 2023 lembaga saya, SDN Gogodeso 01 berpartisipasi pada acara Pawai Ta'aruf dalam rangka menyongsong datangnya bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah tahun 2023 Masehi. 

Bersama dengan lembaga SD lainnya, tercatat sebanyak 22 lembaga SD di bawah kordinasi KPP (Kantor Pengawas dan Penilik) Kecamatan Kanigoro turut serta dalam pawai ta'aruf hari ini.

Peserta Pawai Ta'aruf terdiri dari lembaga formal maupun non formal, --- mulai dari lembaga PAUD, SD, MI, MAN --- organisasi keagamaan seperti Nahdhatul Ulama', Muhammadiyah dan organisasi Islam yang lain. 

Kontingen SDN Gogodeso 01 | Foto: Siti Nazarotin 
Kontingen SDN Gogodeso 01 | Foto: Siti Nazarotin 

Sekira 187 mobil hias yang berpartisipasi dalam pawai ta'aruf hari ini dengan rincian:
*Organisasi Muhammadiyah dan LDII 22 kontingen.
*IGRA (Ikatan Guru Raudhatul Athfal) 48 kontingen.
*IGTKM (Ikatan Guru TK Ma'arif) 52 kontingen.
*MI (Madrasah Ibtidaiyah) 30 kontingen
*SD (Sekolah dasar) 22 kontingen
*Fatayat 6 kontingen.
*MAN (Madrasah Aliyah Negeri) 5 kontingen.
*STIT (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah) 2 kontingen.

Seingat saya, kegiatan serempak yang melibatkan seluruh lembaga dan organisasi islam, baru pertama kalinya bisa digelar. Suatu kebanggaan sekaligus momen yang patut untuk disyukuri, dan kegiatan seperti ini perlu untuk dilanjutkan pada momen-momen yang lain. Sehingga akan terjalin Ukhuwah Islamiyah maupun Ukhuwah Wathaniyah. 

Menurut Emiati, S.Ag "Ukhuwah Islamiyah adalah gambaran tentang hubungan antara orang-orang Islam sebagai satu persaudaraan, dimana antara yang satu dengan yang lain seakan akan berada dalam satu ikatan. 

Sedangkan Ukhuwah Wathaniyah, menurut Riska Lestari, S.Pd,  jalinan ukhuwwah wathaniyah (persaudaraan sebangsa dan setanah air) akan lahir kecintaan terhadap tanah air, dan dari kecintaan atas tanah air itu akan muncul upaya untuk membela eksistensi tanah air tersebut dari berbagai bentuk ancaman, baik yang datang dari luar maupun dari dalam.

Dengan menyatunya seluruh lembaga dan organisasi dalam sebuah acara seperti hari ini, sangat berpengaruh positif, untuk ukhuwah sesama umat islam, yang muaranya bisa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Dengan pawai ta'aruf, menurut saya ini adalah kegiatan yang menarik dan bisa menjadi ajang syiar kepada masyarakat terhadap program-program yang dilaksanakan oleh lembaga atau ormas islam.

Kontingen SDN Karangsono 01 | Foto: Dewi
Kontingen SDN Karangsono 01 | Foto: Dewi

Lalu rute yang ditempuh mana saja?
Adapun rute yang dilewati: Start dari Kantor Kabupaten ke timur -Perempatan Kanigoro ke utara -- Perempatan Desa Sawentar ke barat -- Pasar Desa Banggle  masih ke barat -- Perempatan Desa Kuningan ke selatan -- Pertigaan  arah jalan raya Kuningan ke timur -- Jalan raya Gaprang -- Jalan Raya Tlogo -- Finis kembali ke Kantor Kabupaten.

Sebagai penyelenggara kegiatan Pawai Ta'aruf hari ini yaitu Kantor Urusan Agama Kecamatan Kanigoro, bekerja sama dengan seluruh Organisasi Islam dan Lembaga Penidikan yang ada di Kecamatan Kanigoro.

Sukseskan Program Sekolah Sak Ngajine untuk Menunjang Terwujudnya Profil Pelajar Pancasila.

Dalam pawai ta'aruf hari ini, lembaga saya mengangkat tema: "Sukseskan Program Sekolah Sak Ngajine untuk Menunjang Terwujudnya  Profil Pelajar Pancasila."

Tema ini sengaja diangkat karena sesuai  Visi dan Misi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagaimana tertuang dalam  Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 22 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2020-2024:

Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, dengan enam ciri utama: beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.

Dengan dibimbing oleh para pendidik yang berkompeten, anak-anak belajar secara merdeka. Ciri dari kurikulum merdeka antara pembelajaran yang konstektual, menyenangkan dan bermakna. Kami berusaha terus untuk mewujudkan pembelajaran yang berpihak pada siswa.

Kontingen SDN Minggirsari | Foto: Arting
Kontingen SDN Minggirsari | Foto: Arting

Di samping kegiatan intra kurikuler perlu saya sampaikan bahwa di lembaga saya ada beberapa kegiatan ekstra kurikuler di antaranya: Ekstra Pramuka, Ekstra Rebana, Ekstra SBQ, Ekstra Tari, Ekstra Komputer dan satu program unggulan "SEKOLAH SAK NGAJINE." Program ini dilaunching oleh Bupati Blitar Hajjah Rini Syarifah, dan ditindak lanjuti oleh Dinas Pendidikan dengan seluruh lembaga yang berada di bawah naungannya. 

Seluruh lembaga SD Kecamatan Kanigoro bahkan se Kabupaten Blitar, sudah melaksanakan program Sekolah Sak Ngajine ini dengan sangat baik. Hal ini terbukti dengan banyaknya kegiatan keagamaan yang diselenggarakan. 

Termasuk lembaga saya. Alhamdulillah, jauh sebelum diluncurkan program ini, lembaga kami telah melaksanakannya dan hasilnya sudah bisa dilihat dan cukup membanggakan.

Pemberian PIN kepada Anak yang sudah Hafal Surat-surat Al  Qur'an

Untuk semakin meningkatkan hasil Program Sekolah Sak Nagjine, lembaga saya memberikan apresiasi berupa PIN kepada anak-anak yang hafal surat-surat Al-Qur'an sesuai dengan target kelasnya masing-masing. Hal ini sudah terbukti bisa meningkatkan semangat anak-anak untuk berlomba-lomba menghafalkan surat-surat Al-Qur'an.

Anak diberikan PIN ketika sudah hafal juz 30 sesuai dengan target tertentu | Foto: Siti Nazarotin 
Anak diberikan PIN ketika sudah hafal juz 30 sesuai dengan target tertentu | Foto: Siti Nazarotin 

Seperti yang bisa anda lihat pada foto yang ada dalam artikel ini, anak-anak yang ikut Pawai Ta'aruf, di dada mereka tersemat sebuah PIN, itu pertanda mereka telah berhasil melampaui target yang telah ditentukan. 

Tidak semua anak bisa berpartisipasi karena peserta memang dibatasi, 1 lembaga mengirimkan 1 kontingan. Makanya pihak lembaga memutuskan untuk mengirimkan perwakilan dari anak dan guru. 

Mobil hias kontingen SDN Karangsono 02  | Foto: Suprapti 
Mobil hias kontingen SDN Karangsono 02  | Foto: Suprapti 

Semoga anak-anak semakin rajin dan semangat untuk menghafal Al-Qur'an, dimulai dari juz amma dan nantinya akan berkelanjutan pada juz-juz berikutnya hinggalah hafal semua juz. Dimana tujuan utamanya adalah agar anak-anak mampu mengamalkan semua ajaran yang terkandung dalam Al-Qur'an. Aamiin. 

Pada pawai ta'aruf hari ini peserta diwajibkan untuk mempersembahkan penampilan, bisa berupa orasi, shalawatan, mengaji, baca doa sehari-hari, syi'iran, menyanyikan lagu islami ataupun sekadar memutar lagu-lagu nuansa islami.

Persembahan dari Lembaga Saya, Orasi dan Khataman Al Qur'an Juz 30

Selain orasi terkait program Sekolah Sak Ngajine, lembaga saya menampilkan Khataman Juz 30. Sepanjang perjalanan, melewati rute yang telah ditentukan, sampai kembali ke finis, sebagian anak-anak membaca, sebagian yang lain menghafal. Anak-anak terlihat antusias membaca dan menghafal Juz 30. Karena mereka sehari-harinya sudah terbiasa melakukannya.

Saat rombongan kami mencapai finis bersamaan anak-anak bisa mengkhatamkan juz 30. Ditutup dengan lantunan Doa Khatmil Qur'an, mobil kami kembali ke sekolah dengan selamat. 

Puji syukur tiada hentinya kami panjatkan karena sudah bisa mengikuti kegiatan yang bermanfaat dengan senang dan bahagia, karena kegiatan berjalan dengan lancar dan sukses.

Unggul dalam Prestasi, Namun Tetap Rendah Hati

"Unggul dalam prestasi, namun tetap rendah hati," quote yang sering disampaikan oleh Bu Yunin, Pengawas kami ini, adalah harapan dari lembaga kami dan semoga bisa terwujud.

Tidak hanya berprestasi dalam kegiatan keagamaan, anak-anak juga diharapkan menjadi pribadi yang mandiri, kreatif, sehat, bisa hidup dalam keberagaman, bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi dengan baik, dan bisa bekerjasama dengan orang lain. 

Sehari-harinya segenap dewan guru di lembaga kami, mendampingi belajar anak-anak dengan penuh semangat dan selalu mengikuti perubahan, bapak ibu guru terus bergerak, tergerak dan menggerakkan diri menjadi pendidik yang maju, kreatif dan inovatif dalam pembelajaran dan pengembangan diri.

Kontingen SDN Satriyan 01 menampilkan Rebana | Foto: Muslihin
Kontingen SDN Satriyan 01 menampilkan Rebana | Foto: Muslihin

Selanjutnya sekadar informasi saja, prestasi yang berhasil diraih oleh anak-anak dalam kurun waktu 2 tahun terakhir khususnya dalam bidang keagamaan:

1.Juara II Tahfidz Surat Yasin FLSN Kecamatan, Maret 2022 atas nama Widya Nurul Aini.


2.Juara III Lomba Adzan FLSN Kecamatan, Maret 2022 atas nama Krisna Gilang Triwicaksana.


3.Juara 2 MHQ 22 Surat tingkat kecamatan pada lomba Agustusan tahun 2022, tanggal 20 Agustus 2022, atas nama Beryl  Nayyira Syahla.


4.Prestasi Terbaru adalah, Juara I dan Juara II Tahfidz Surat Yasin pada event FLS2N tahun 2023 yang diselenggarakan tanggal  Maret kemarin, atas nama Widya Nurul Aini dan Brenda Qorinando. 

Dan Ananda Widya Nurul Aini mewakili Kecamatan Kanigoro untuk maju ke tingkat Kabupaten. Mohon doa restunya supaya bisa meraih keberhasilan. Aamiin.


5.Tak mau kalah dari cabang Tahfidz Surat Yasin, Ananda Dida Anthony Pratama, telah menorehkan prestasinya sebagai Juara II Lomba Adzan masih dalam event FLS2N yang diselenggarakan pada tanggal 9 Maret 2023.

Kontingen SDN Tlogo 02 | Foto; Liqoul Khuluq
Kontingen SDN Tlogo 02 | Foto; Liqoul Khuluq

Semoga lembaga kami semakin  maju lagi sehingga semakin bisa berkontribusi meningkatkan kualitas pendidikan nasional. Aamiin.

Dengan semangat mengikuti Pawai Ta'aruf menyongsong datangnya bulan suci Ramadhan,  marilah kita bersihkan hati, sehatkan pikiran dan kuatkan raga, agar bisa menjalankan rangkaian ibadah dalam bulan Ramadhan, sehingga bisa meraih predikata la'allakum tattaqun, hamba Allah yang bertaqwa. 

Dari Bumi Bung Karno saya mengabarkan untuk anda.
Semoga bermanfaat!

Siti Nazarotin
Blitar, 18 Maret 2023

Sumber: 1, 2, 3 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun