Mohon tunggu...
Siti Nazarotin
Siti Nazarotin Mohon Tunggu... Guru - Dinas di UPT SD Negeri Kuningan Blitar

Tebarkan manfaat lewat kata-kata. Akun Youtube: https://youtube.com/channel/UCKxiYi5o-gFyq-XmHx3DTbQ

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Warung "Sego Pecel Lambe Ndower" Manjakan Lidah Penikmat Kuliner

21 September 2020   06:06 Diperbarui: 21 September 2020   06:39 520
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Banner yang terpampang nyata di depan warung, terbaca jelas anjuranuntuk ikuti protokol kesehatan (Foto: St. Nazarotin)

Dulu tempatnya masih kecil. Sekarang sudah direnovasi dan diperluas. Sehingga pengunjung tidak sampai berdesakan. Suasana warung juga sangat nyaman dan bersih. Membuat pengunjung betah.

Membuka lapangan kerja  bagi masyarakat sekitar

Kalau dulu yang melayani langsung pemiliknya, kebetulan suami istri terjun langsung melayani pelanggan. Sekarang mereka tidak lagi melayani. Yang melayani adalah anak buahnya yang sempat saya hitung ada 6 oranganlah, itu yang berada di depan. Belum yang bagian dapur.

Karena banyaknya pengunjung, maka diperlukan juga tenaga parkir untuk menata dan menjaga sepeda motor dan mobil milik pengunjung.

Suasana dalam warung Sego Pecel Lambe Ndower, para pelayan sigap melayani tamu (Foto: St. Nazarotin)
Suasana dalam warung Sego Pecel Lambe Ndower, para pelayan sigap melayani tamu (Foto: St. Nazarotin)
Sepeda motor ditata rapi oleh Juru Parkir (Foto: St. Nazarotin)
Sepeda motor ditata rapi oleh Juru Parkir (Foto: St. Nazarotin)
Baik pelayan maupun juru parkir direkrut dari masyarakat sekitar dan famili dari pemilik warung. Hal ini berarti pemilik warung Sego Pecel Lambe Ndower ini sudah ikut memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

Saya tak sempat tanya banyak hal, karena takut mengganggu juga. Karena saat saya ke sana, pengunjung cukup banyak, meskipun tidak sampai bergerombol. Karena kebetulan warungnya lumayan luas dan masyarakat juga semakin sadar akan pentingnya penerapan protokol kesehatan di masa Pandemi seperti sekarang ini. Hanya tanya beberapa hal saja, itupun saya lakukan ketika sudah mau pulang sambil membayar.

Sego Pecel Lambe Ndower, sedap dan murah.

Warung Sego Pecel Lambe Ndower buka mulai jam 04.30 - 12.00. Ada varian level sambel mulai level tidak pedas, sedang dan pedas. Kalau anda ingin ke sana, saya sarankan pilih yang level sedang saja. Khawatir kaget, karena saya pernah pesan yang level pedas, saya ngoweh-ngoweh kepedasan. Kecuali kalau memang anda benar-benar penyuka pedas tingkat tinggi.

Hmmm Sepiring Nasi Pecel yang sedap dan segelas Cendol Dawet yang segar siap mengenyangkan perut anda (Foto: St. Nazarotin)
Hmmm Sepiring Nasi Pecel yang sedap dan segelas Cendol Dawet yang segar siap mengenyangkan perut anda (Foto: St. Nazarotin)
Satu piring Nasi Pecel hanya dibandrol 7000 rupiah saja. Berisi lengkap nasi, sayur bayam dan kecambah, sambel pecel, peyek, bakwan jagung, tempe goreng, lalapan timun dan kemangi. Hmmmm sedapnya yaaa.

Tersedia aneka minuman, di antaranya yang menjadi andalan andalan Cendol Dawet. Tapi harganya tidak Limang-atusan seperti lagu Dangdut yang dipopulerkan pertama kali oleh Abah Lala seorang seniman dari Boyolali  itu lo ya. He he he. Segelas besar Cendol Dawet dibandrol 4000 saja. Jadi cukup dengan merogoh kocek 11000 anda sudah bisa kenyang dan puas.

Tetap perhatikan protokol kesehatan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun