Mohon tunggu...
Siti Halimatu Sadiah
Siti Halimatu Sadiah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya adalah mahasiswa dan hobi saya tilawah, ceramah, mendongeng, olahraga dan menonton

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Partisipasi Mahasiswa P2MB UPI dalam Menyukseskan Kegiatan Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2023

8 Juni 2023   08:52 Diperbarui: 8 Juni 2023   08:59 437
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Partisipasi Mahasiswa P2MB UPI dalam Menyukseskan Kegiatan Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2023 di Tanjung Lesung, Tanjungjaya, Banten

6-7 Mei 2023_Sejak pagi hari pukul 07.00 wib mahasiswa UPI Bandung ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan Anugerah Desa Wisata Indonesia yang dikenal ADWI 2023. Mahasiswa UPI Bandung yang mengikuti P2MB terdiri dari 3 orang laki-laki dan 16 orang perempuan dengan total sebanyak 19 mahasiswa. Dari 19 mahasiswa tersebut setiap orang memiliki peran penting dalam menyukseskan kegiatan tersebut. 

Pada saat penyambutan kedatangan Bapak Indra Ni Tua beserta rekannya para mahasiswa berjajar ditepi jalan menyambut beliau dengan senyuman dan sapaan “tabe sapun Bapak Indra”.

Dalam acara penyambutan dapat disaksikan bersama mahasiswa Ellyana dan Farhan menampilkan tari batik dihadapan tamu undangan.

Kegiatan ADWI 2023 dihadiri oleh Direktur Deputi 3 Kemenparekraf, Indra Ni Tua, Para Duta Wisata, Bupati, Dinas Pariwisata Provinsi, Dinas Pariwisata Kabupaten, Forkopimda, Camat, Kepala Desa, Para Ketua Adat. Dapat dilihat langsung di suarasiber.co.id https://suarasiber.co.id/2023/05/08/anugerah-desa-wisata-indonesia-2023-kemenparekraf-dari-desa-untuk-indonesia-bangkit-pariwisata-berkelas-dunia/ dengan judul Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023, Kemenparekraf, Dari Desa Untuk Indonesia Bangkit, Pariwisata Berkelas Dunia.

Berikut foto Ellyana dan Farhan yang sedang menampilkan tari batik;

Tarian yang elegan dan menarik tersebut sebagai inovasi dari dosen UPI dan bekerja sama dengan sanggar daerah Banten. Tentunya tari batik Cikadu ini disambut dengan penuh gembira baik dari tamu undangan ataupun dari masyarakat setempat. Tari batik Cikadu ini akan di hak patenkan/HKI (Hak Kekayaan Intelektual) dan akan disumbangsihkan ke Desa Wisata Tanjung Lesung, Tanjungjaya.

Beberapa mahasiswa lainnya berpartisipasi dalam menyiapkan makanan khas Tanjung Lesung, menyiapkan beragam souvenir, menjaga kebersihan toilet wisata, menyediakan homestay dan sebagainya.

Tampak terlihat mahasiswa Sofie, Kalista, Dwi dan Ratna menyambut di stand makanan dan kerajinan Ekraf tersebut, terlihat pula Bapak Indra mengunjungi stand Dalam sambutannya, Indra Ni Tua mengatakan, “Kobaran semangat ini masih terus kami lanjutkan. Untuk menggaungkan Indonesia lebih mendunia melalui pariwisata dan ekonomi kreatif. Membuka ruang untuk berkarya, memastikan 4,4 juta lapangan kerja tercipta, dan kami masih terus percaya bangkitnya ekonomi dimulai dari desa.” “Inilah momentum kebangkitan pariwisata, di Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023,” tambahnya. Dikutip dari iNews.id https://cilegon-inews-id.cdn.ampproject.org/v/s/cilegon.inews.id/amp/read/294078/potensi-desa-wisata-ekraf-tanjung-lesung-tanjungjaya-panimbang-kabupaten-pandeglang-banten dengan judul Potensi Desa Wisata Ekraf Tanjung Lesung, Tanjungjaya, Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Hingga akhirnya kegiatan ADWI 2023 di Sanggar Batik Cikadu selesai dilaksanakan tepatnya pada pukul 12.00 wib.

Keesokan harinya perwakilan mahasiswa ikut berpartisipasi dalam presentasi bersama Kang Ogel dihadapan Menteri Sandiaga Uno di Tangerang. Dibawah ini foto bersama Sandiaga Uno dengan perwakilan mahasiswa yaitu Ellyana, Ratna, dan Ima.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun