Tersenyum juga termasuk hal yang penting dalam membuat kesan pertama yang baik. Orang akan lebih terbuka dan mereka akan senang bila melihat orang di hadapannya tersenyum. Dengan tersenyum juga mengartikan bahwa kamu menikmati pertemuan atau pembicaraan tersebut. Â Jangan perlihatkan sisi wajahmu yang buruk. Namun, perlihatkan senyummu yang tulus yang terpancar dari hati.Â
6. Jaga bahasa tubuhmu
Body language atau bahasa tubuh juga sangat penting. Orang akan lebih percaya denganmu dengan melihat bahasa tubuhmu. Posisikan tubuh mu dengan tegap, tidak dengan malas-malasan, dan condongkan badanmu agar memperlihatkan bahwa kamu tertarik dan memperhatikan pembicaraan. Hindari menyilangkan tangan di dada atau menaruh kedua tangan di pinggang, itu dapat membuat orang memandangmu jelek.
7. Jaga cara bicaramu
Bicaralah dengan baik, jelas, pelan dan lantang. Hindari berbicara dengan terburu-buru, pelan-pelan saja agar mereka dapat mengerti apa yang kamu bicarakan.Â
Hindari berbicara dengan intonasi yang tinggi, pelankan saja suaramu agar mereka tidak mengira kalau kamu sedang emosi/marah. Hindari menyela ketika mereka sedang berbicara dan jangan menekankan kata demi kata ketika kamu berbicara.Â
Pastikan kembali apa yang kamu bicarakan. Jangan sampai kamu menyinggung mereka dan sebisa mungkin jangan membawa leluconmu karena mungkin saja bagimu itu lucu tetapi ternyata dapat membuat mereka tersinggung. Tidak semua lelucon dapat diterima semua orang.
8. Perlihatkan bahwa kamu tertarik dengan pembicaraanÂ
Selama pembicaraan, tunjukan dirimu bahwa kamu memperhatikan dan tertarik dengan pembicaraan tersebut. Hal itu dapat dilakukan dengan menganggukkan kepala yang menunjukkan bahwa kamu mengerti dan setuju, lalu bertanya beberapa pertanyaan mengenai mereka dan pusatkan mereka dalam pembicaraan.Â
Hindari berbicara banyak tentang dirimu, karena dapat membuat mereka merasa tidak dihargai. Jangan lupa memberikan respon-respon yang menarik ketika mereka berbicara.
9. Jadilah dirimu sendiriÂ
"You don't worry about being liked. You have to be yourself."---Vince Vaughn. Janganlah kamu berpura-pura atau berlaku seperti orang lain. Jangan berlaku berlebihan agar orang menyukai dirimu dan jangan takut merasa dihakimi.Â
Jadilah dirimu sendiri dengan jujur dan tunjukkan sisi positifmu. Dengan begitu kamu akan merasa lebih percaya diri dan dapat dihormati oleh mereka yang kamu temui.
10. Berperilaku sopan
Berperilaku sopan dan santun. Dimana saja dan kapan saja kita berada sudah seharusnya kita menjunjung tinggi sikap sopan dan santun. Tempatkanlah dirimu dengan baik.Â
Dengan siapa kamu berbicara baik dia lebih tua maupun lebih muda darimu, tempatkanlah dirimu dengan baik. Berbicaralah dan bertindak dengan sopan dan santun.