Mohon tunggu...
Siska Fajarrany
Siska Fajarrany Mohon Tunggu... Penulis - Lecturer, Writer

Suka menulis.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Review Film "Sekawan Limo", Horor Dibalut Komedi

7 Juli 2024   18:30 Diperbarui: 8 Juli 2024   08:25 552
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film Sekawan Limo (2024). (Sumber: instagram/sekawanlimo)

Bagas dan Lenni bertemu dengan pendaki lain yang bernama Dicky. Diperankan oleh Firza Valaza. Dicky mengaku mengetahui jalan pintas menuju puncak sebelum matahari terbenam. Bagas dan Lenni sangat ingin melihat matahari terbenam di puncak. Mereka memutuskan untuk mendaki bersama merkipun jumlah mereka ganjil. Tidak sesuai dengan aturan yang disampaikan oleh penjaga loket pendaftaran. 

Film Sekawon Limo (2024). (Sumber: instagram/sekawanlimo)
Film Sekawon Limo (2024). (Sumber: instagram/sekawanlimo)

Di tengah perjalanan, mereka bertemu Juna yang diperankan oleh Benedictus Siregar. Juna mengaku tertinggal dari rombongannya. Sebuah kebetulan dengan adanya Juna, jumlah mereka menjadi genap. Meraka pun turut mengajak Juna untuk mendaki bersama.

Dengan penuh semangat, mereka bergegas mendaki gunung mengikuti rute yang diarahkan oleh Dicky. Menurut penuturan Dicky, rute tersebut adalah jalan pintas untuk secepatnya sampai di puncak. Namun akhirnya mereka tersadar bahwa arah yang diberikan Dicky malah membuat mereka tersesat.

Ketegangan semakin menjadi, saat mereka bertemu dengan seseorang yang nampak seperti hantu. Namun ternyata sosok tersebut adalah pendaki lain yang mengalami hipotermia. Namanya adalah Andrew yang diperankan oleh Indra Pramujito.  

Sudah biasa jika sedang mendaki akan melakukan tolong menolong meskipun bukan termasuk dalam anggota rombongan atau orang yang tidak dikenal. Mereka pun menyelamatkan Andrew dan melanjutkan perjanalnan setelah Andrew terlihat pulih. 

Perjalanan kembali di mulai. Namun hal-hal mistis malah terus menghantui masing-masing dari mereka. Satu persatu melihat makhluk halus yang semakin menambah suasana yang mencekam. Sampai akhirnya mereka tersadar bahwa mereka terus menerus berputar pada jalan yang sama. Padahal sudah berhari-hari, tetapi mereka tak menemukan jalan ke luar. 

Konflik pun terjadi. Mereka saling menyalahkan satu sama lain. Terutama Dicky yang memberikan arah jalan pintas tersebut. Sampai akhirnya mereka tersesat berhari-hari. Suasana semakin menegangkan ketika salah satu diantara mereka ternyata bukan manusia, tetapi adalah makhluk halus. Semuanya saling tuduh menuduh untuk menjawab siapa makhluk halus tersebut.

Film Sekawan Limo benar-benar memberikan suasana baru yang fresh untuk para penonton pecinta film horor. Balutan komedi dalam film horor ini sangat tepat dengan porsi yang pas. Tidak berlebihan dan tidak juga kurang. Semua pemain tampil natural dalam beradegan komedi. Sangat mengundang gelak tawa penonton tanpa jeda.

Penggunana bahasa Jawa tidak menjadi penghalang bagi penonton yang tidak mengerti bahasa Jawa. Tentunya ada teks terjemahan yang membantu penonton mengartikan dialog antar pemeran. Sama sekali tidak menganggu dan dapat dinikmati dengan ringan saja.

Bagi para pendaki, beberapa adegan akan terasa sangat relate sekali. Mitos tentang penunggu yang biasanya marah karena tempatnya diusik, begitu nyata dan coba disampaikan lewat film ini. Namun tenang saja, disampaikan secara komedi sehingga sama sekali tidak meninggalkan trauma sampai tidak mau lagi naik gunung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun