Beberapa menit lalu, saya membuka percakapan WAG Komunitas Kompasianer yang saya ikuti, karena ada yang memberi tanda @ Â pada nama saya yang otomatis terbaca di layar.
Segera saya buka dan menuju pada percakapan yang mencolek nama saya tersebut.
Ternyata, sesuai janjinya, Mbak Widz Stoop membagikan tautan kanal youtube America's Got Talent yang -akhirnya- menayangkan penampilan penyayi kesukaan saya, Cakra Khan.
Wah, surprised! Betapa tidak?Â
Kita telah menikmati euforia atas penampilan Putri Ariani di ajang yang sama pada bulan Juni 2023, yang mendapatkan Golden Buzzer dari Simon Cowell.
Dan, sebagaimana kita ketahui bahwa Cakra Khan juga mendapatkan kesempatan yang sama untuk mengikuti audisi di sana pada sekitar Bulan April lalu. Namun celotehan netizen yang mempertanyakan bukti penampilannya, seakan tak sabar melihat tayangannya di kanal resmi AGT.
Saya juga sempat mengikuti berita-berita tentang Cakra Khan hingga mengalami perundungan tentang hal tersebut. Ia dengan sabar dan santai menanggapi ocehan netizen yang seakan tidak percaya bahwa kedatangannya ke Amerika beberapa bulan lalu adalah benar-benar mengikuti audisi.
Kini, terbukti melalui tayangan kanal AGT, bahwa penampilan Cakra Khan sangat memukau dewan juri, dengan suara khas dan eksotik saat melantunkan tembang No woman No Cry, hingga mendapatkan standing applause dan four yes dari mereka.
***
Kanal youtube AGT pada keterangan video yang menggugah penampilan Cakra Khan memberikan apresiasi dengan menyatakan sensasi menyanyi asal Indonesia yang membawakan audisi dengan spektakuler dan penuh perasaan.
Saat Heidi Klum menyapa dan bertanya padanya tentang asal dan kesukaan musiknya, dengan gaya santun dan kalem, Cakra memperkenalkan diri dan memgatakan bahwa ia suka dengan jenis musik blues and soul.
Lebih jauh Heidi bertanya, kelak kalau menang AGT dan dapat uang jutaan dollar, apa yang akan ia lakukandengan uang itu. Jawaban Cakra membuat Simon terpukau, uang tersebut bakal ia gunakan untuk animal shelter (penampungan hewan).
Pula yang kita ketahui, Simon Cowell adalah seorang pencinta dan penyayang binatang. Sejak 2010 ia bergabung pada sebuah komunitas dunia yang melindungi hewan peliharaan dan turut aktif berkampanye dalam perlindungan binatang. Jawaban Cakra mendapatn simpati darinya.
Saya cukup deg-deg-an juga ketika Cakra membawakan lagu berjudul Make It Rain (dipopulerkan oleh Ed Sheeran), yang baru setengah jalan mendapatkan lambaian tangan dari Simon sebagai tanda ia harus menghentikan nyanyiannya. Padahal penonton baru saja menikmati suara khasnya yang berat dan menghanyutkan dan tampak antusias dengan lantunannya.
Rupanya Simon kurang puas dengan lintasan iramanya dan meminta Cakra untuk menyanyikan tembang cadangan yang bisa ia bawakan.
Dengan mantap Cakra memilih membawakan tembang kedua yang dipopulerkan oleh Bob Marley, No Woman No Cry, dengan gaya uniknya. Lagu ini mengingatkannya pada semangat hidup ketika ayahnya senantiasa membawakan lagu ini sebelum ia berangkat sekolah.
Dan, wow!
Suara khas Cakra menembus hati para penonton dan seluruh juri. Tembang sederhana penuh makna, dinyanyikan dari hati penuh penghayatan. Usai penampilan yang memukau dan memuaskan telinga para penonton, seluruh juri berdiri memberikan apresiasi. Pula para petonton di studio memberikan pujian yang sama, beridir dan bertepuk tangan sangat meriah.
Saya setuju dengan pendapat Heidi Klum, "You have very unique, very sexy, and very raspberry voice"
Masing-masing juri memberikan pendapat tentang apresiasinya pada penampilan audisi penyanyi muda Indonesia ini. Dan, Cakra membawa pulang four yes from all judges!Â
Pada akhir tayangan, saking membekas penampilan Cakra Khan di atas panggung, Howie Mandel berkomentar, "He's got a great sounding voice and it's unique voice, when you hear that you're gonna know it's him."
Yes, so do I!
Alhamdulillah, kembali kita berbangga hati dan terharu atas prestasi anak negeri di kancah internasioanl. Semoga dengan berlanjutnya Putri Ariani dan Cakra Khan pada laga ini, kelak mendapatkan hasil terbaik. Aamiin.
Salam sehat dan selalu bahagia.
***
Artikel 67 - 2023
#Tulisanke-512
#ArtikelMusik
#CakraKhan
#AGT2023
#NulisdiKompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H