Â
Rasa sensasi hangat dan menyegarkan terasa sekali di tubuh, sehingga menjadi andalan saya dalam menjaga stamina selama bulan ramadan yang baru berjalan 9 hari ini.
Begitu juga dengan seduhan jahe merah, saya konsumsi malam hari usai tarawih sembari menikmati kudapan berbuka yang masih ada. Kehangatannya menjaga ketahanan tubuh saya untuk melakukan ibadah lainnya, juga menyamankan badan saat istirahat malam hingga waktu sahur.
Terkadang saat sahur pun, saya mengkonsumsi wedang jahe, bergantian hari dengan teh aroma melati kesukaan keluarga. Namun saya dan keluarga tetap mengkonsumsi air putih sebagai nutrisi tubuh agar tidak lemas.
Tak dipungkiri, saat ramadan seperti ini, berbuka dengan minuman segar seperti es kelapa muda, es dawet, es teh dan minuman lainnya memang menggoda. Satu-dua kali kami berbuka dengan minuman tersebut. Namun, minuman hangat tetap terhidang menjadi teman berbuka dan sahur.
Nah, bagaimana dengan minuman favorit Anda selama Ramadan? Silakan berbagi cerita di kolom komentar ya.
Alhamdulillaah, kini saatnya berbuka di Kota Tepian Mahakam. Selamat berbuka.
Selalu sehat dan bahagia!
***
Artikel 31 - 2023