Bawa suluh di waktu petang
Agar terang jalanan kampung
Anak-anak Dukuh berwajah riang
Bermain congklak sembari bersenandung
Hawa dingin hidung mampet
Makan bakwan anget bikin nafas lega
Ayo kawan bermain petak umpet
Yang ketahuan ngumpet gantian berjaga
Alangkah indah masa kecil selalu terbayang di mata
Di bawah purnama meloncat-loncat sambil tertawa
Main sunda manda bersama teman dan saudara
Rindu mengulang masa bahagia
Rambut panjang berkepang dua
Dipita merah cantik sekali
Kalau mengenang masa kecil kita
Serasa ingin mengulang lagi
Berlompat lompat main tali
Tali karet berwarna warni
Kalau diingat lucu sekali
Jadi kenangan saat usia senja ini
Teringat saat kedua mata ditutupi kain
Dituntun ke tempat yang rahasia
Terkejut daku bukan main
Teman bersembunyi setelah mata dibuka
Tak malu turut main dengan anak putri
Masak-masakan di bawah pohon kelapa
Kusulap tanah menjadi roti
Daun kecil jadi sayur yang menggoda
Burung merak bersendawa
Setelah makan buah jambu
Anak anak teriak dan tertawa
Saat main meriam bambu
Lempar batu pake kail
Beli es lilin dicampur kolak, kolaknya enak
Waktu kecil main congklak,
Oh sungguh nikmatnya saat anak-anak.
Duduk sedekap menghadap tanah
Diam-diam mencari persembunyian
Waktu kecil sangatlah lincah
Suka main kelereng dan layangan
Pintu kecil bikin sengsara
Pintu besar jangan digedor
Orang tua ikut gembira
Anak bermain gobak sodor
Riang hati bermain kelereng
Bermain bersama teman
Kalah menang tak penting
Asal senang bersama teman
Hembus angin meniup dedaunan
Panas terik malas belajar
Anak-anak bermain layangan
Saat putus semua mengejar
Jalan-jalan ke kota Serang
Tidak lupa membawa roti
Anak-anak tertawa riang
Bermain kelereng dan kuaci
Dikamar terlihat Cermin
Cermin di pakai untuk berdandan
Di tanah lapangan kami kembali bermain
Bermain layangan dan Gundu
Rumah Pena Alegori, Senin 25 Juli 2022
***
Pantun adalah salah satu karya sastra yang masih populer hingga saat ini. Di mana pantun merupakan salah satu jenis puisi yang tiap baitnya terdiri atas empat baris serta memiliki sampiran dan isi.
#PuisiKolaborasi dalam bentuk PANTUN dari Komunitas Rumah Pena Alegori (para alumni kelas puisi) dengan Tema Dolanan Bocah. Pantun Kolaborasi karya bersama Siska Artati, Titi Ariswati, Tutik Koni, Fauzi Hammadfa, Wildana Ikhwanudin, Yayah Rodiah, Virda Nur Aini, Riri Rosy, Adrylaa Love, Hanidar Fela Anandari, Syafrida, Â dan Iecha Azzahra
Persembahan untuk merayakan Hari Anak Nasional 23 Juli 2022
***
Artikel 83 - 2022
#Tulisanke-383
#PuisiKolaborasi
#RumahPenaAlegori
#TemaDolananBocah
#HariAnakNasional2022
#NulisdiKompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H