Mohon tunggu...
SISKA ARTATI
SISKA ARTATI Mohon Tunggu... Guru - Ibu rumah tangga, guru privat, dan penyuka buku

Bergabung sejak Oktober 2020. Antologi tahun 2023: 💗Gerimis Cinta Merdeka 💗Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Versi Buku Cetak 💗 Yang Terpilih Antologi tahun 2022: 💗Kisah Inspiratif Melawan Keterbatasan Tanpa Batas. 💗 Buku Biru 💗Pandemi vs Everybody 💗 Perubahan Itu Pasti, Kebajikan Harga Mati - Ebook Karya Antologi 2020-2021: 💗Kutemukan CintaMU 💗 Aku Akademia, Aku Belajar, Aku Cerita 💗150 Kompasianer Menulis Tjiptadinata Effendi 💗 Ruang Bernama Kenangan 💗 Biduk Asa Kayuh Cita 💗 55 Cerita Islami Terbaik Untuk Anak. 💗Syair Syiar Akademia. Penulis bisa ditemui di akun IG: @siskaartati

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Adab Makan dan Minum dari Perspektif Islam

4 Maret 2022   17:03 Diperbarui: 4 Maret 2022   17:17 866
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar: https://motherandbeyond.id

Demikian juga saat mengambil makanan, sebaiknya mengambil dari yang paling terdekat terhidang di hadapan kita.

3. Mencuci tangan

Meski kita menggunakan alat makan seperti sendok, garpu atau pisau, sebaiknya kita tetap mencuci tangan hingga bersih dan mengeringkannya dengan serbet atau tisu.

Bilamana kita makan menggunakan tangan langsung sekalipun, pastikan bahwa tangan kita telah bersih dari aktivitas sebelumnya.

Rasulullaah SAW mengajarkan bahwa apabila hendak makan atau tidur, maka beliau berwudhu terlebih dahulu, yakni ketika beliau sedang dalam keadaan junub. 

Bahkan dalam riwayat lain dijelaskan:

Telah menceritakan kepada kami Musa bin Isma'il telah menceritakan kepada kami Qais dari Abu Hasyim dari Zadzan dari Salman ia berkata, "Aku membaca dalam Taurat bahwa berkah makanan adalah dengan berwudlu sebelum makan. Lalu aku ceritakan hal tersebut kepada Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, maka beliau bersabda: "Berkah makanan adalah dengan berwudlu sebelum makan dan setelah makan." Sedangkan Sufyan tidak menyukai wudlu sebelum makan." Abu Daud berkata, "Hadits tersebut adalah dla'if." (Hadits Sunan Abu Dawud No. 3269 - Kitab Makanan)

Adab selama makan dan minum

1. Membaca Basmallaah

Mulailah menikmati hidangan dengan membaca Basmallaah, menyertakan Allah di setiap aktivitas kita, termasuk makan dan minum. 

Rasulullah SAW bersabda: "Apabila salah seorang di antara kalian makan, maka hendaknya ia menyebutkan nama Allah Ta'ala. Jika ia lupa untuk menyebut nama Allah Ta'ala di awal, hendaklah ia mengucapkan: BISMILLAAHI AWWALAHU WA AAKHIRAHU (dengan nama Allah pada awal dan akhirnya) '." Hal ini sebagaimana diriwayatkan oleh Hadits Sunan Abu Dawud No. 3275 - Kitab Makanan.

2. Menggunakan tangan kanan

Lakukanlah makan dan minum dengan menggunakan tangan kanan, sebagaimana sabda Nabi SAW, "Jika salah seorang dari kalian makan, hendaklah ia makan dengan tangan kanannya dan juga minum dengan tangan kanannya. Sebab, setan makan dan minum dengan tangan kirinya." (Hadits Jami' At-Tirmidzi No. 1722 - Kitab Makanan).

Apabila tangan kanan kita sedang kurang sehat dan sangat terpaksa menggunakan tangan kiri, sebaiknya usahakan tetap bersangga dengan tangan kanan.

Pernah terjadi pada diri seseorang yang karena kesombongannya, ia tidak melakukan apa yang dinasehatkan oleh Rasulullaah SAW untuk makan menggunakan tangan kanannya. Apa yang terjadi?

Telah menceritakan kepada kami Abu Bakr bin Abu Syaibah; Telah menceritakan kepada kami Zaid bin Al Hubab dari 'Ikrimah bin 'Ammar; Telah menceritakan kepadaku Iyas bin Salamah bin Al Akwa'; Bapaknya telah menceritakan kepadanya, bahwa seorang laki-laki makan di samping Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam dengan tangan kirinya, Lalu Rasulullah bersabda: "Makanlah dengan tangan kananmu! Dia menjawab; 'Aku tidak bisa.' Beliau bersabda: "Apakah kamu tidak bisa?" -dia menolaknya karena sombong-. Setelah itu tangannya tidak bisa sampai ke mulutnya. (Hadits Shahih Muslim No. 3766 - Kitab Minuman)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun