Menjadi anak kos yang jauh dari keluarga memang tidaklah mudah. Hidup yang serba sendiri mengharuskan kita pandai-pandai dalam megelola uang bulanan, apalagi kalau kamu masih menjadi mahasiswa dan belum punya penghasilan sendiri.
Pada bulan-bulan pertama kamu ngekos mungkin masih wajar jika kamu belum mengetahui berapa pengeluaran kamu dalam satu bulan. Nah, menginjak bulan-bulan berikutnya kamu harus sudah paham dan siap untuk mengatur keuanganmu supaya tetap aman di akhir bulan.
Ini dia tips mengatur uang bulanan anak kos!
- Catatlah rincian kebutuhan di awal bulan
Mencatat rincian kebutuhan dapat menjadi cara agar kamu tahu apa saja yang kamu butuhkan dalam sebulan itu. Misalnya, mencatat kebutuhan habis pakai seperti persabunan, skincare, perbumbuan, makanan, dan minuman.
- Buat pembukuan dengan cermat
Dengan membuat pembukuan dapat memudahkan kamu mengetahui pengeluaran uang kamu dalam sebulan itu. Pembukuan bisa dilakukan secara manual menggunakan buku kas atau bisa melalui aplikasi di smartphone kamu. Ayo, gunakan smartphone dengan bijak.
- Lakukan belanja bulanan di tempat yang terjangkau harganya
Ini bisa sedikit menghemat uang bulanan. Dengan berbelanja di tempat yang relatif lebih murah, meskipun selisihnya nggak jauh tapi sangat berarti agar tidak menguras dompetmu.
Cara lain bisa dengan berbelanja secara online. Belanja online terkadang memberikan harga yang lebih murah dan biasanya banyak menyediakan berbagai voucher cashback.
- Masak sendiri
Tips selanjutnya yaitu dengan masak sendiri di kos. Tahukah kamu? Dengan memasak sendiri di kos dapat menghemat pengeluaran hingga 50 persen.
Jika memang tidak memungkinkan untuk memasak maka sebaiknya kamu harus menanak nasi sendiri dan kamu dapat membeli lauk di warung. Cara ini juga dapat membuat kamu lebih hemat.
- Kurangin nongkrong dan belanja yang nggak penting
Gaya hidup yang berlebihan seringkali membuat kita lupa bahwa kita adalah anak kos yang uang bulanan masih diatur orang tua. Memang, anak muda zaman sekarang tidak lepas dari kegiatan ke sana dan ke sini seperti ngopi, ngafe, belanja, bahkan staycation. Dengan mengurangi kegiatan yang kurang bermanfaat tersebut tentu uang bulananmu dapat lebih hemat dan tetap aman di akhir bulan lho.
- Cari kos yang sudah include semua fasilitas
Nah, ini juga tidak kalah penting lho untuk kamu yang sedang atau akan menjadi anak kos. Memilih kos dengan fasilitas yang lengkap tentu akan membuat kamu lebih hemat karena sudah tersedia sebagian yang kamu butuhkan saat ngekos, seperti wifi, dapur umum, kulkas, air, gas, dan lain-lain. Meskipun harga kos fasilitas lengkap cenderung lebih mahal dibandingkan dengan kos dengan minim fasilitas, namun itu tidak menjadikan kamu lebih boros lho, karena harganya pun tidak beda jauh. Selain itu, jika dihitung-hitung kamu masih lebih hemat daripada sewa kos harga murah tapi fasilitas yang tidak  memadai.