Mohon tunggu...
Siska Etikasari
Siska Etikasari Mohon Tunggu... Lainnya - raccoonline

my words, my world

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Semakin Boros Saat Ramadan? Coba Terapkan 5 Tips Ini Agar Keuangan Tetap Terkendali!

18 April 2021   23:10 Diperbarui: 19 April 2021   00:00 852
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Contoh financial planner (koleksi pribadi)

Bagaimana puasanya? Masih lancar?
Atau justru kondisi keuangannya yang sedang tidak lancar?


Saya rasa semua orang juga merasakan hal yang sama. Ramadan tahun lalu dan tahun ini bukan kondisi yang mudah untuk dilalui. Pandemi memberikan pengaruh terhadap ekonomi semua orang. Hal tersebut membuat kita harus putar otak agar tetap bisa bertahan. Apalagi saat Ramadan seperti kali ini. Memang makan hanya dua kali dalam sehari―buka dan sahur. Tapi, kenapa semakin boros?


Saat Ramadan, penjual makanan lebih banyak dari bulan-bulan selain bulan Ramadan. Mulai dari lauk-pauk, gorengan, es, kue, camilan, buah, dan banyak lainnya. Saya yakin, kita pasti menelan ludah saat melihat deretan penjual itu. Itu adalah salah satu hal yang membuat pengeluaran kita menjadi lebih banyak saat Ramadan.


Mumpung masih awal puasa, kita bisa melakukan sesuatu sebelum terlambat. Berikut ini ada 5 tips yang bisa dilakukan agar keuangan kita tetap terkendali.


1) SECUKUPNYA; SEPERLUNYA

Tujuan puasa untuk membuat kita bisa lebih menahan diri, dari makanan, minuman, dan hal lainnya. Setelah puasa seharian, seringnya kita balas dendam saat berbuka puasa. Meja makan dipenuhi dengan berbagai jenis makanan. Padahal saat berbuka yang kita makan hanya beberapa saja karena sedikit saja perut sudah kenyang.

Inilah yang perlu dikendalikan. Alangkah baiknya jika makanan yang disiapkan untuk buka itu secukupnya dan seperlunya. Makanan manis, minuman hangat, lauk, dan sayur saja saya rasa sudah cukup untuk kembali memulihkan energi kita. Jangan lupa nasi! Orang Indonesia tidak bisa lepas dari yang satu itu. Yang penting makanan itu bergizi dan menyehatkan. Begitu juga untuk santap sahur. Jadi, tidak harus banyak jumlahnya dan mahal harganya.


2) MASAK SENDIRI

Siapa yang selalu masak sendiri untuk buka dan sahur? Tidak ada yang salah dengan masak sendiri, kan? Justru kita bisa lebih berhemat di bulan Ramadan saat pandemi seperti ini.

Dengan masak sendiri, kita bisa mengatur kebutuhan makanan yang benar-benar diperlukan untuk buka dan sahur, kebersihan dan kandungan gizinya juga lebih terjaga. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun