Semoga tulisan ini menginspirasi dan menjadi dasar berpikir bagi kita semua utama di ruang media sosial (medsos), tidak perlu menghabiskan energi dengan mendebat dan merendahkan orang seolah-olah diri pemenangnya. Sejatinya itu merendahkan diri sendiri yang artinya juga merendahkan orangtua kita dan ditonton publik.
Semga kualitas berpikir dan berdiskusi di ruang medsos semakin terkendali baik, walau ada perbedaan pandang karena memang ada keberagaman sosial sebagai ciri khas Indonesia namun tidak menjadi sumber pertikaian yang melelahkan. Bangsa besar adalah bangsa yang mampu menghargai perbedaan. Karena perbedaan, hidup lebih berkembang dan berwarna, tugas kita semua sebagai anak bangsa mengharmonikannya. Itulah bangsa Indonesia hari ini dan seterusnya ke depan, insya Allah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H