Pedihnya rasa hati melihat alam yang rusak namun tidak bisa berbuat apa-apa selain menghadirkan kepedulian dengan cara menganalisis persoalan ini dalam ruang lingkup akademik.
Hal ini harus menjadi pekerjaan rumah serius bagi anak bangsa ke depan sebagai pemilik tambang sejatinya mempunyai kekuatan penuh untuk membenahi lingkungan yang rusak tersebut.
Kelompok aktivitis lingkungan hidup nasional tentunya bisa berkolaborasi dengan PT Freeport untuk mengembalikan fungsi lingkungan yang telah berubah fungsi kealamiahannya agar segera pulih kembali. Model ini selanjutnya  dapat diterapkan pada eksplorasi sumber daya alam berupa pertambangan di masa depan bagaimana sumber ekonomi didapatkan tetapi kelestarian alam tetap terjaga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H